Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Sidang tuntutan Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E akan digelar pekan depan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Jelang sidang tuntutan sang putra, orang tua Richard Eliezer, Rineke Alma Pudihang dan Sunandag Yusuf Lumiu, berharap yang terbaik.
Kedua orang tua Richard Eliezer mengaku tidak berharap lebih terhadap tuntutan yang kelak disampaikan Jaksa Penuntut Umum (JPU).
"Kami tidak mengharapkan apa yang berlebihan, tetapi kami selalu mengharapkan yang terbaik dari Tuhan."
"Apa yang Tuhan berikan, apa nanti hasilnya itu yang terbaik dari Tuhan."
"Itu harapan dari kami berdua sebagai orang tua," ujar Rineke usai sidang pemeriksaan terdakwa Richard Eliezer, Kamis (5/1/2023).
Mengamini pernyataan istrinya, Sunandag Yusuf Lumiu mengucapkan terima kasih pada majelis hakim dan JPU.
"Harapan saya sebagai orang tua yang terbaik lah dari yang Tuhan berikan dan terbaik buat semua."
"Terima kasih pada majelis hakim, jaksa penuntut umum, semuanya terima kasih," pungkas Sunandag.
Pengacara Richard Eliezer, Ronny Talapessy, menyatakan kehadiran orang tua Bharada E merupakan dukungan sebelum putra mereka menghadapi sidang tuntutan.
Baca Juga: Sidang Tuntutan Richard Eliezer Akan Digelar Pekan Depan
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari K |