Grid.ID - Bu Eny, orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) yang tinggal di rumah terbengkalai tanpa listrik dan air belasan tahun kini tengah jadi sorotan.
Bu Eny diketahui tinggal bersama anak semata wayangnya, Tiko yang bekerja sebagai satpam kompleks.
Selama kurang lebih 12 tahun, Bu Eny tinggal di rumah mewahnya yang tak terawat tanpa listrik dan air.
Bahkan, kondisinya berhasil mengetuk hati banyak orang untuk membantunya.
Mengingat kondisi Bu Eny depresi disebut lantaran ditinggal oleh suaminya.
Sosok suami Bu Eny pun sempat mencuat ke publik.
Pasalnya, Bu Eny dan sang suami, Herman Moedji Susanto bukanlah orang sembarangan.
Keduanya sempat bekerja di departemen keuangan.
“Papa satu kantor, satu lokasi, satu divisi di departemen keuangan,” ungkap Tiko dikutip Grid.ID dari YouTube Bang Brew TV, pada Jumat (6/1/2023).
Bahkan, semasa dulu kehidupan Tiko terbilang serba berkecukupan.
Namun, ayah Tiko mendadak pergi meninggalkan keluarga.
Kini bermodal dari informasi yang ada, netizen turut mencari tahu keberadaan ayah Tiko.
Baru-baru ini, viral batu nisan bertuliskan nama ayah Tiko.
Hal ini seperti yang terlihat dalam unggahan Instagram @lambee.pedas, pada Kamis (5/1/2023).
Batu nisan itu bertuliskan “P. Muji Susanto wafat Sabtu Pon 18-07-2015”.
Banyak orang menyangsikan kebenaran dari potret tersebut.
Pasalnya, nama ayah Tiko adalah Herman Moedji Susanto, sementara batu nisan tertuliskan P Muji Susanto.
“Namanya kan Herman muji Santoso,kalo ini P nya apa ya," komentar @bun***.
"Itu namanya p muji santosa mgkn salah x dapatnya di madiunkah," tambah @fe***.
"Tp koq d nisan namanya p moeji susanto..kalo d ytb yg d buku album foto namnya herman moeji susanto. Bener ga yaa," tulis @va***.
Namun, bila dilihat dari waktu kematiannya yakni sama seperti tahun saat ayah Tiko meninggalkan ibunya.
Hal ini sebagaimana yang diungkapkan Tiko saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi baru-baru ini.
“Pada saat ditinggal oleh papa, aku kelas 6 SD,” ungkap Tiko, dilansir Grid.ID dari YouTube TransTV Official, pada Jumat (6/1/2023).
Tiko mengungkap kondisi awal sang ibu saat ditinggal ayahnya belum separah sekarang.
“Kondisi mama waktu itu masih baik-baik aja, belum begitu separah ini,” ucap Tiko.
Selain itu, Tiko juga mengungkap kondisi sang ibu berubah parah sekitar tahun 2015.
“Kondisinya itu mulai dari tahun 2015-2016 kalau nggak salah,” pungkasnya.
(*)
Gak Pernah Buat Netizen Bosan dengan Gayanya, Ayu Ting Ting Tampil bak Artis Korea dengan Rambut Unik!