Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Indy Barends turut buka suara perihal Aldilla Jelita yang melakukan penggalangan dana atau donasi untuk biaya rumah sakit Indra Bekti.
Pasalnya, banyak netizen yang berasumsi bahwa Indy Barends tidak setuju dengan keputusan Aldilla Jelita yang melakukan penggalangan dana atau donasi.
Sebagai sahabat, Indy Barends pun berpendapat bahwa untuk melakukan donasi, harus di bawah pengawasan hukum, tidak bisa langsung masuk ke rekening pribadi.
"Kalau aku enggak bisa bilang kalau aku enggak sejalan, tapi aku cuma bilang sepertinya kalau untuk penggalangan dana dan donasi ke rekening pribadi, ini aku nggak sebut Dilla atau siapapun ya, jadi ini berlaku untuk siapapun juga," kata Indy Barends saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Minggu (6/1/2023).
"Karena penggalangan dana nggak bisa, atau memang ada hukumnya, ada Pasal tertentu yang memang menyampaikan bahwa donasi disarankan tidak ke rekening pribadi," ungkapnya.
Tidak bermaksud menyindir siapapun, tetapi hal ini untuk pembelajaran dan pengetahuan untuk pihak-pihak yang ingin melakukan penggalangan dana.
"Jadi aku tidak menyebutkan nama ya atau siapa, aku pun nggak bisa galang dana pakai rekening sendiri karena ada pasal yang berlaku," lanjutnya.
"Mungkin ada informasi yang kita perlu kasih tahu. Jadi kalau melakukan sesuatu, kita salah, mungkin kita tidak tahu, jadi kita kasih tahu," jelas Indy Barends.
Lebih lanjut, Indy Barends mengungkapkan bahwa ia tidak pernah mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya tak sependapat dengan Aldilla Jelita.
"Nggak pernah, aku nggak pernah keluarkan statement aku nggak sejalan sama Dilla," sambungnya.
Apesnya Inul Daratista Rugi hingga Rp 136 Juta Usai OB Curi Uang dan Mobil Kantor, Niat Baiknya Disia-siakan
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Ayu Wulansari K |