Grid.ID - Haji Isam dijuluki Crazy Rich Kalimantan sampai dituding pernah main serong dengan Syahrini.
Kini dijuluki Crazy Rich Kalimantan sampai dituding pernah main serong dengan Syahrini, inilah acara yang dibuat Haji Isam untuk masyarakat.
Ruben Onsu bahkan sampai terkesan dengan acara yang dibuat Haji Isam.
Ruben Onsu, Anwar BAB, Asri Welas hingga Ayu Dewi sempat datang ke Batulicin, Tanahbumbu Kalsel. Bahkan sempat singgah ke rumah mewah H Andi Samsudin alias Haji Isam.
Kedatangan mereka terkait acara Batfest 2022 di Kalimantan Selatan yang diprakarsai oleh Haji Isam terlaksana dengan sukses.
Haji Isam yang dijuluki Crazy Rich Kalimantan merupakan pengusaha batu bara asal Kalsel.
Acara Batfest 2022 yang diadakan di Jhonlin Pantai Festival itu menjadi salah satu cara Haji Isam, pemilik Jhonlin Group berbagi dengan masyarakat sekitar.
Acara kian meriah karena di malam pergantian tahun 2022 ke 2023, Batulicin Kalimantan Selatan diwarnai pesta kembang api terpanjang bahkan telah meraih Rekor Muri.
Pertunjukan kembang api itu ternyata juga menjadi penanda hari ulang tahun ke-46 bagi Haji Isam yang kini menaungi sekitar 60 perusahaan.
Diketahui, acara Batfest 2022 mendatangkan artis ibu kota antara lain Ruben Onsu, King Nassar, Ayu Dewi, Anwar Sanjaya, Asri Welas, Roma Irama dan banyak lagi.
Selain mengisi acara Batfest 2022, beberapa artis juga menyambangi kediaman Haji Isam dan Nursam Jhonlin.
Di antaranya Ruben Onsu, King Nassar, Anwar Sanjaya dan Asri Welas sempat mendatangi rumah mewah Haji Isam.
Hal itu diketahui dari unggahan istri Haji Isam, Nursam Jhonlin melalui akun Instagram @nursamjhonlin.
Dilansir Banjarmasinpost.co.id dari unggahan istri Haji Isam, Selasa (3/1/2023), Nursam Jhonlin berfoto bersama artis-artis tersebut.
Mereka duduk berdampingan di sofa sambil tersenyum ke arah kamera.
Nursam Jhonlin menggendong seorang bayi duduk di samping kiri Asri Welas.
Sementara di sisi kanan Asri Welas ada Anwar Sanjaya, King Nassar dan Ruben Onsu.
Artis-artis tersebut dijamu dengan berbagai hidangan makanan dan minuman.
Menanggapi unggahan itu, Ruben Onsu dan Anwar Sanjaya lantas bereaksi.
Ruben Onsu, King Nassar, Anwar Sanjaya dan Asri Welas datangi rumah Haji Isam saat acara Batfest 2022 di Kalsel
Ruben Onsu merepostnya melalui akun Instagram pribadinya @ruben_onsu.
Melalui caption, Ruben mengucapkan terima kasih kepada Nursam Jhonlin atau yang ia sapa dengan sebutan Bu Haji.
"Terima kasih Bu Haji," kata Ruben.
Begitu pula dengan Anwar Sanjaya yang merepost story Nursam Jhonlin melalui akun Instagram @anwar_bab.
Melalui captionnya, Anwar Sanjaya mengatakan selamat bertemu kembali dengan Nursam Jhonlin.
"Sampe jumpa lagi ibu (emoji hati)," tulisnya.
Sementara, di feed IG, Anwar juga memposting meraihnya acara itu.
Dia kembali mengucapkan terima kasih pada Haji Isam dan keluarga.
"Terima kasih @batfest2022 BATULICIN FESTIVAL 2022 sebuah festival Musik dan Kuliner persembahan dari Jhonlin Group untuk Kalimantan Selatan. terima kasih bapak H Sam , ibu @nursamjhonlin @lianajhonlin12 @jonisaputra09 seru banget bisa konser bareng @kangenbandreal sekaligus panter emceh kece muda belia cerah ceriyaaa ibu @mrsayudewi bisa menghiburr warga Batulicin Kalimantan selatan. See yaa nanti malem ya kita ketemu lagi," tulisnya.
Sebagai informasi, Batulicin Festival (Batfest) 2022 merupakan festival terbesar di wilayah Timur Indonesia yang menampilkan beragam acara mulai dari tablig akbar, karnaval, peragaan fesyen, hingga hiburan dengan artis papan atas lokal dan ibu kota.
Acara ini digelar di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, mulai 27-31 Desember 2022.
"Selama lima hari digelarnya Batfest 2022, masyarakat bisa menikmati bazar UMKM dan kuliner, tabligh akbar yang diikuti para tokoh dan ulama Tanah Bumbu dengan dipimpin Ustad Das'ad Latif pada malam Jumat, serta di penghujung pergantian tahun pada malam Minggu akan dimeriahkan pesta kembang api," kata Ghimoyo, selaku Komite Batfest 2022, di Batulicin, Senin (23/12/2022).
Batfest 2022 dipusatkan di Jhonlin Pantai Festival, di area seluas 12,4 hektare yang sanggup menampung 50 ribu penonton.
Berbagai acara yang semuanya bisa disaksikan masyarakat secara gratis, di antaranya festival kuliner, coffee fiesta, Bazar JAR & Gulata, Industrial Expo– Jhonlin Group, karnaval dan taman bermain, Mural Contest, Batulicin Fashion Week, tarian tradisional, hingga panggung hiburan dengan artis-artis ternama Ibu Kota.
Khusus pada Kamis malam (29/12/2022), di area Batfest digelar Tabligh Akbar bersama para tokoh dan ulama se-Tanah Bumbu yang dipimpin ulama besar Indonesia Ustad Dr H Das’ad Latif, S.Sos, S.Ag, M.Si, Ph.D.
Sementara para artis yang memeriahkan panggung Batfest 2022 di antaranya Sanggar Bawi Lamus, Sangpeng Borneo Ethnica, Ska Men Rider dan Tipe-X (27/12/2022), Goodfather, Revife dan Endank Soekamti (28/12/2022), Ba’sape, SansProject dan Primitive Monkey Noose (29/12/2022).
Sementara, Cakra Khan, RAN, Kangen Band dan Soneta (30/12/2022), serta malam pergantian tahun dimeriahkan Vierratale, Mahalini, Wali, Nassar serta Via Vallen.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id dengan judul, Datang ke Rumah Mewah Haji Isam, Ruben Onsu dan Anwar Kuak Kesan Sepulang dari Batulicin Kalsel
(*)
3 Shio Ini Hobi Banget Belanja, Bisa Habiskan Waktu Seharian Buat Ngemall, Siapa Saja?
Source | : | Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | None |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |