Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Asyik bulan madu, Kaesang Pangarep malah dimintai tolong oleh turis asing untuk jadi fotografer.
Tak dikenali sebagai anak presiden, Kaesang Pangarep jadi fotografer dadakan saat bulan madu ke Swiss.
Momen kocak Kaesang Pangarep pun langsung banjir komentar dari netizen.
Lantas, seperti apa aksi Kaesang Pangarep fotokan turis asing saat di Swiss?
Seperti diketahui, Kaesang Pangarep kini tengah menjalani bulan madu atau honeymoon bersama sang istri, Erina Gudono.
Setelah menggelar royal wedding ala adat Jawa, Kaesang dan Erina resmi jadi sepasang suami-istri.
Pernikahan Kaesang dan Erina yang super mewah itu pun mencuri perhatian publik.
Bagaimana tidak? Kaesang dan Erina mengadakan pernikahan yang mewah dengan bagi-bagi hadiah untuk warga Solo.
Pernikahan keduanya yang dihadiri oleh deretan tamu terhormat jelas mirip dengan royal wedding mewah.
Setelah menikah, tak heran jika banyak netizen yang kepo tempat honeymoon Kaesang dan Erina.
Rupanya, Kaesang dan Erina melakukan honeymoon di Swiss.
Saat pergi ke Swiss, keduanya asyik plesiran seperti orang biasa pada umumnya.
Pengawalan paspampres pun cukup longgar selama Kaesang dan Erina honeymoon di Swiss.
Saking longgarnya, bisa dibilang Kaesang dan Erina tak beda jauh dari turis asing biasa yang liburan ke Swiss.
Terdapat satu momen kocak saat Kaesang Pangarep melakukan honeymoon.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @lambegosiip pada Minggu (8/1/2023), terungkap momen tersebut.
Tampak Kaesang Pangarep mengenakan jaket hitam yang berdiri sambil mengarahkan kamera ke dua orang di depannya.
Terlihat dua orang turis berjaket serba panjang yang berpose di simbol 'Love' dengan view pegunungan bersalju.
Sementara itu, tak jauh dari Kaesang Pangarep, terlihat Erina Gudono yang memakai outfit serba pink semi ungu.
Erina Gudono tampak berpose cantik dengan view pegunungan bersalju tersebut.
Momen kocak Kaesang yang malah dimintai jadi fotografer dadakan pun sukses memicu gelak tawa netizen.
Banyak yang tertawa sekaligus mengacungi jempol untuk kerendahan hati Kaesang Pangarep.
"Tapi memang sekeluarga presiden ini sangat humble santai dan memposisikan diri mereka sama dg yg lainnya," puji @ratna.setyaningsi****.
"Nulis permintaan maaf ga ya mereka ke kedubes RI," canda @sweetsugar****.
"Bagus dnk Brati meski anak presiden tapi ga sombong," tambah @puspa****.
"Membumi bgt ya patut dicontoh tinggi tapi tdk sombong," lanjut @rinadiana****.
"Kereeennn euydifotoin anak Presiden hsl foto bakalan digura emas nich wkwkwkwkwkwk," sambung @nora_3la****.
"Emang kluarga pak jokowi mah humble dan sederhana," timpal @lutfi_zidan****.
(*)
Berbusana Serba Hitam, Paula Verhoeven Datang Melayat ke Rumah Duka Ayah Baim Wong
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |