Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Artis Revaldo baru saja ditangkap kepolisian akibat kasus penyalahgunaan narkoba, selasa (10/1/2023).
Pihak kepolisian pun menggelar rilis dan memperlihatkan Revaldo kepada awak media, Jumat (13/1/2023).
Permintaan maaf diungkapkan Revaldo karena lagi-lagi dirinya terjerat obat-obatan terlarang.
"Pertama-tama saya ingin mengucapkan minta maaf kepada keluarga, sahabat, Teman-teman yang telah semua yang telah bekerja yang sudah mempercayakan kepada saya," ungkap Revaldo saat dipantau Grid.ID pada rilis di Polda Metro Jaya Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2023).
Revaldo mengungkapkan bahwa dirinya mengalami kambuh dan memiliki masalah mental hingga akhirnya kembali menggunakan obat-obatan terlarang.
"Saya relapse (kambuh), saya memang pecandu yang mempunyai masalah mental," ungkap Revaldo.
Lebih lanjut, Revaldo mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak kepolisian karena sudah bekerja keras.
"Terima kasih buat Polda Metro Jaya sama yang sudah menegor saya kembali direktur sama bapak kabag ini dari pada ditegur sama yang maha kuasa," tutup Revaldo.
Seperti yang diketahui, Revaldo sudah ketiga kalinya ditangkap karena narkoba.
Hingga kini, polisi masih melakukan pendalaman mengenai keterkaitan Revaldo apakah hanya sebagai pengguna atau juga pengedar.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Nesiana |