Grid.ID - Impian Ferry Irawan terjun ke dunia politik bersama Venna Melinda kandas karena kasus KDRT.
Akibat kasus KDRT, Ferry Irawan mengenakan baju tahanan dan mendekam di penjara Polda Jatim.
Melansir Kompas.com, Ferry Irawan ditahan di Polda Jatim mulai Senin (16/1/2023) malam setelah menjalani 6 jam pemeriksaan terkait kasus KDRT.
Tutup pintu maaf, Venna Melinda juga dikabarkan akan segera menggugat cerai sang suami.
Kuasa hukum Venna Melinda, Hotman Paris, mengatakan bahwa berkas perceraian kliennya saat ini masih dipersiapkan.
Diketahui, Venna Melinda akan menggugat cerai Ferry Irawan sebagai buntut dari tindak dugaan KDRT yang terjadi di Kediri, Jawa Timur.
“(Cerai) masih disiapkan,” ujar Hotman Paris Hotman Paris di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/1/2023).
Punya Rencana Terjun ke Dunia Politik
Sebelum kasus KDRT mencuat, Venna Melinda da Ferry Irawan rupanya punya rencana untuk terjun bersama ke dunia politik.
Baca Juga: Ungkit Perilaku Manis Ferry Irawan, Dewanti Bauty Awalnya Tak Percaya Venna Melinda Mendapat KDRT
"Kalau Allah memberikan jalannya kita bisa satu dapil."
"Pengen semuanya bareng, insyaAllah ya," kata Venna Melinda dikutip dari Intens Investigasi, Kamis (5/5/2022).
Saat ini, Venna Melinda selalu memotivasi sang suami agar selalu sehat.
Sehingga bisa berkiprah di dunia politik.
"Makanya aku selalu bilang bi sehat-sehat. Alhamdulillah sehat bener ya sekarang," ungkap Venna Melinda.
"Alhamdulillah," timpal Ferry Irawan.
Ia mengungkapkan bahwa selagi masih hidup manusia wajib mencari rezeki.
"Tinggal ngisi hari-hari kita. Kalau cari uang pastilah. Karena kita kan masih tinggal di dunia pasti kita harus cari uang," terang Venna Melinda.
Oleh karena itu, Venna dan Ferry berencana untuk sama-sama masuk ke dunia politik.
"Ridhonya aku berpolitik ke abi, ridhonya abi berpolitik ke aku. Makanya kita sepakat maunya se-dapil, biar bisa barengan," tambah istri Ferry Irawan itu.
Untuk diketahui, pada Pileg 2019, Venna Melinda maju sebagai calon legislatif DPR RI dari Partai NasDem.
Sayangnya, Venna Melinda gagal lolos ke Senayan.
Sebelum pindah ke NasDem, Venna Melinda merupakan anggota DPR dari Partai Demokrat.
(Tribunnews.com/ Laras PW)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Venna Melinda dan Ferry Irawan Siap Terjun Bersama ke Dunia Politik, Berharap Bareng Satu Dapil
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |