Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Sebelum menonton drama Korea terbaru, sinopsis drakor The Heavenly Idol tentu dicari.
Sinopsis drakor The Heavenly Idol mengangkat kisah malaikat yang mendadak menjadi idol.
Penasaran dengan sinopsis drakor The Heavenly Idol yang dibintangi Kim Min Kyu ini?
Sebelum membaca sinopsisnya mari kita ketahui terlebih dahulu profil pemain utama pemain drama Korea ini.
Dilansir Grid.ID dari Asianwiki.com pada Senin (9/1/2022), drama Korea ini dibintangi aktor papan atas.
1. Kim Min Kyu
Kim Min Kyu mencuri perhatian saat membintangi drama A Bussiness Proposal.
Deretan drama seperti Because This Is My First Life, Nevertheless, hingga Snowdrop telah ia bintangi.
Baca Juga: Profil Pemain Drakor The Heavenly Idol, Kim Min Kyu Pamer Bakat Jadi Idol, Simak Jadwal Tayangnya!
2. Go Bo Gyeol
Go Bo Gyeol telah membintangi banyak drama seperti Hi Bye Mama, Arthafal Chronicles, hingga Mother.
Drama ini mengisahkan seorang malaikat Pontifex Lembrary (Kim Min-Kyu).
Malaikat ini dianggap memiliki kekuatan ilahi paling kuat yang pernah ada.
Saat dia bertarung melawan iblis, dia dipindahkan ke dunia lain.
Pontifex Lembrary kemudian menemukan dirinya di asrama kecil dan merasuki tubuh Woo Yeon-Woo.
Woo Yeon-Woo yang merupakan anggota grup idola Wild Animal yang tidak populer.
Grup ini telah bersama selama 3 tahun, tetapi mereka hampir bubar karena kurang sukses.
9 jam kemudian, Pontifex Lembrary ditempatkan di atas panggung bersama Wild Animal untuk pertunjukan langsung di sebuah stasiun penyiaran.
Saat musik mulai diputar, Pontifex Lembrary, dalam tubuh Woo Yeon-Woo, berteriak, "Saya tidak tahu cara menari."
Pertunjukan siaran langsung menjadi skandal dan bencana, tetapi menarik perhatian orang dan media.
Dengan pesonanya, termasuk sikap percaya diri, Woo Yeon-Woo yang masih dirasuki roh Pontifex Lembrary menjadi populer dan begitu pula dengan grup Wild Animal-nya.
Pontifex Lembrary kini harus terbiasa dengan kehidupan sebagai anggota grup idola dan dia menghadapi berbagai masalah.
Mulai dari berurusan dengan kelompok agama aneh dan juga iblis.
Drama ini dijadwalkan tayang pada Februari 2023.
The Heavenly Idol bisa disaksikan di TvN.
(*)
Source | : | Asianwiki.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Nesiana |