Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Disinggung soal mantan pacar, Aurelie Moeremans akui termasuk tipikal orang yang susah move on.
Akan tetapi, Aurelie Moeremans tetap berhubungan baik dengan kebanyakan mantan pacarnya.
Tak jarang, mantan pacar penyanyi Marcello Tahitoe itu ngobrol dengan mantannya saat ada kesempatan bertemu.
"Tergantung mantan yang mana kali ya, tapi kebanyakan dari mantan aku sih baik-baik aja," ujar Aurelie saat ditemui Grid.ID usai press screening serial 'Mantan Tapi Menikah' di SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (25/1/2023).
"Ya kalo ketemu nyapa aja, ngobrol bahkan," jelasnya.
Aktris berdarah Belgia ini tak menampik dirinya tipikal orang yang susah move on dari sang mantan.
Apalagi jika hubungan pacaran yang dijalani bersama mantannya itu berlangsung cukup lama.
"Biasanya kalo pacaran lama, terus emang beneran karena sayang banget sih aku lumayan susah."
"Aku bisa bertahun-tahun (gak move on) bahkan gara-gara itu," ujar Aurelie.
Walau begitu, kata Aurelie, ia ogah melampiaskan kesulitannya move on pada sosok pasangan baru.
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari K |