Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID - Raffi Ahmad terang-terangan mengaku bahwa ia sedang bertengkar dengan Nagita Slavina.
Hal ini diungkap saat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menggelar konferensi pers terkait pengembangan bisnis RANS dalam bidang lifestyle dan F&B.
Saat memperkenalkan diri di hadapan tamu undangan dan awak media, Nagita terkesan malas untuk mengenalkan suaminya.
"Salam kenal, saya Nagita Slavina, bersama siapa ya?" tanya Nagita Slavina kepada Raffi Ahmad sambil tertawa saat menggelar konferensi pers di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (1/2/2023).
Menanggapi pertanyaan sang istri, Raffi pun mengakui bahwa keduanya sedang bertengkar.
Namun, aktor berusia 35 tahun ini langsung memeluk sang istri dengan mesra.
"Waduh, kalau lagi berantem gitu ya," timpal Raffi Ahmad.
Dalam kesempatan tersebut, Raffi Ahmad mengumumkan bahwa RANS akan memperluas jaringan bisnisnya ke bidang kuliner dan lifestyle.
"Hari ini kami akan umumkan, ya ini temanya RANS Family Is Growing, jadi kami menambah lagi keluarga baru di lifestyle dan F&B," ungkap Raffi Ahmad.
"Kenapa kami sebut keluarga, RANS ini kan berawal dari keluarga, jadi kami di sini menyebutnya bukan partner ya, tapi keluarga," sambungnya.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ayu Wulansari K |