Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Penggunaan emoji bukanlah hal asing di era teknologi seperti saat ini.
Emoji sering disisipkan dalam sebuah kalimat di kolom chat atau media sosial.
Masing-masing emoji memiliki arti yang sesuai dengan bentuk masing-masing.
Kali ini, Grid.ID akan membahas emoji monyet menutup mata.
Dilansir dari Emojipedia via Kompas.com, emoji monyet menutup mata adalah salah satu perwujudan dari Three Wise Monkeys.
Dalam peribahasa kuno Jepang, Three Wise Monkeys dilambangkan dengan tiga ekor monyet yang menutup mata, kuping, dan mulut.
Ketiganya itu melambangkan, sees no evil, hears no evil, dan speaks no evil.
Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Charger HP iOS Tidak Masuk, Cek 5 Hal Sebelum Beli Baru!
Menurut Istilah bahasa Jepang (Mizaru), emoji monyet yang menutup mata ini dijuluki dengan istilah tidak ingin melihat kejahatan.
Laman Parapuan.com juga menjelaskan bahwa Three Wise Monkeys ini mengharapkan manusia bisa lebih bijak dalam bersikap dan tidak melakukan hal terlarang.
Source | : | Kompas.com,Parapuan.co |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |