Grid.ID - Menggelar pesta pernikahan bukanlah hal yang mudah.
Apalagi kalau orang tua atau calon mertua ikut campur dalam membuat rencana pernikahan.
Seorang calon pengantin curhat lantaran dipaksa menggelar pesta mewah oleh orang tuanya demi gengsi.
Padahal calon pengantin itu sudah punya rencana untuk menggelar pesta pernikahan sederhana.
Terus didesak untuk membuat resepsi mewah, calon pengantin itu akhirnya curhat di media sosial.
Melansir Newsweek (7/2/2023), wanita asal Amerika tersebut curhat di situs Reddit dan kisahnya menjadi viral.
Ia dan calon suaminya sebenarnya kaya secara finansial, tetapi berpikir untuk mengadakan upacara pernikahan yang intim di Jamaika daripada yang besar dan mahal.
Wanita itu berencana mengundang sedikit orang ke Jamaika dan menggelar pernikahan yang sederhana saja.
Namun, orangtuanya tak setuju dan ingin mereka membuat pernikahan besar-besaran di negara sendiri.
Baca Juga: Patricia Gouw Telah Resmi Menikah, Tampil Menawan Kenakan Wedding Dress Rancangan Hian Tjen!
Orangtuanya mengaku malu pada teman-temannya jika anaknya hanya menggelar pernikahan kecil di negara antah berantah.
Pernikahan mewah yang diinginkan orangtuanya paling tidak akan menghabiskan dana sekitar 45 ribu dollar atau sekitar 600 juta rupiah.
Mobil Mewahnya Ditabrak Sopir Truk, Wanita Ini Malah Tak Marah dan Tak Minta Ganti Rugi, Ini Alasannya
Source | : | Tribunnewsmaker.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |