Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Baru-baru ini, masyarakat dihebohkan dengan kabar Gibran ditangkap oleh polisi.
Mendengar berita tersebut beredar di masyarakat, putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming langsung gerak cepat menjelaskan fakta sebenarnya.
Gibran Rakabuming juga meminta agar masyarakat tak panik dengan kabar yang beredar.
Lantas, bagaimana fakta sebenarnya yang terjadi?
Seperti diketahui, nama Gibran Rakabuming mulai melejit sejak Jokowi menjabat sebagai presiden.
Kiprahnya di dunia bisnis dengan brand kuliner 'Markobar' membuat masyarakat mengenal sosok Gibran Rakabuming.
Tak berhenti di situ, nama Gibran Rakabuming semakin disorot karena ia naik jabatan sebagai Wali Kota Solo.
Gibran diketahui menjabat sebagai Wali Kota Solo periode 2021 hingga 2024 mendatang.
Sebagai Wali Kota Solo, Gibran selalu totalitas dalam mengerjakan tugas dan tanggung jawabnya.
Dengan beragam gebrakan yang dilakukan, tak heran jika perhatian Gibran menuai antusiasi dan pujian dari masyarakat Solo.
Dengan statusnya sebagai pemimpin di Solo, kabar terkait Gibran kerap mencuri perhatian publik.
Source | : | |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |