Grid.ID - Masih ingat dengan Onky Alexander, aktor yang terkenal di tahun 1980-an?
Mungkin sudah banyak yang melupakan sosok pemeran film Catatan Si Boy ini.
Onky Alexander memutuskan vakum dari dunia entertainment yang membesarkan namanya.
Sang aktor mengaku sempat mengalami star syndrome.
Kini nasib Onky jauh berbeda, ia bahkan sempat hidup pas-pasan hingga saldo rekeningnya nol rupiah.
Bagaimana kehidupan Onky Alexander sekarang?
Nama Onky Alexander sempat melejit setelah membintangi film Catatan Si Boy di tahun 1987.
Aktingnya yang patut diacungi jempol membuat banyak kaum hawa yang mengidolakannya.
Semua juga ditunjang dengan paras tampan yang digandrungi para wanita.
Mendadak jadi bintang, Onky Alexander justru tak siap dengan kehidupan sebagai artis.
Sukses membintangi Catatan Si Boy, aktor berusia 57 tahun ini mendapatkan semua yang ia inginkan termasuk soal materi.
Dalam kanal YouTube Ferdy ELEMENT, Onky Alexander menceritakan kisah hidupnya kala itu.
Membintangi film Catatan Si Boy yang pertama, pria bernama asli Dicky Alexander Heryanto Sapardan itu mendapat bayaran sebesar Rp 1 juta pada masa itu.
Tak disangka filmnya pun sukses hingga bayarannya sebagai aktor naik pesat.
Bayaran Onky Alexander main film Catatan Si Boy 2 naik hingga 35 kali lipat.
"Setelah terkenal, bayaran banyak banget. Pada saat itu (Catatan Si Boy 2), dibayar 35 lipat dari yang awal (Rp 1 juta)," ujar Onky Alexander, seperti Grid.ID kutip dari kanal YouTube Ferdy ELEMENT, Minggu (19/2/2023).
Hidup bergelimang harta, Onky Alexander bisa mendapatkan semua yang ia inginkan.
Aktor kelahiran 29 September 1965 juga mengalami star syndrome.
Jadi artis terkenal, ia menjadi sosok yang sombong hingga tergoda dengan kehidupan duniawi.
"Mungkin gue bisa bilang, gue belum siap untuk menjadi seorang bintang. Semua gue pegang sendiri. Banyak kesalahan-kesalahan yang gue lakukan dan godaan duniawi luar biasa," bebernya.
Kala itu Onky Alexander bisa membeli semua yang ia inginkan setelah sukses menjadi artis.
"Ibaratnya, kesalahannya gue sudah bisa cari duit sendiri kok, gue sudah bisa beli mobil sendiri, gue enggak butuh yang lainnya, ya maaf saja, saat itu ibaratnya sama siapa gue bisa dapat kok. Gue didatengin," lanjutnya.
Di tengah karirnya yang menanjak, Onky Alexander justru memutuskan vakum dari dunia hiburan Tanah Air.
Onky Alexander vakum syuting setelah menikah dengan seorang wanita bernama Paula Ayustina Saroinsong di tahun 1995.
Merasa dunia hiburan penuh godaan menjadi alasan Onky Alexander mundur dari dunia akting.
Ia juga ingin fokus pada keluarga, terlebih saat itu baru saja dikaruniai seorang putri.
"Menghilang mungkin karena gue mau fokus di keluarga, pada saat itu baru punya anak. Keinginan gue pengin jadi seorang ayah yang baik. Gue pengin fokus ke keluarga, istri dan anak, pada saat itu," kata Onky Alexander.
Banyaknya gosip dan isu yang beredar di dunia hiburan membuat Onky Alexander memilih untuk mundur agar sang anak tidak kena dampaknya.
"Kalau di dunia kita, itu kan ibaratnya godaan. Isu, gosip itu kan keras, efeknya ke anak. Itu sangat gue jaga," sambungnya.
Tak lagi syuting, Onky Alexander fokus mendampingi putri semata wayangnya.
"(Sampai besar) sama dia, dan gue benar-benar jaga jangan sampai ada selentingan kiri dan kanan. Yah, tahu di dunia kita ini ada saja yang diangkat," ujar aktor bernama lengkap Dicky Alexander Heryanto Sapardan ini.
Untuk pemasukan, Onky Alexander mulai menjalankan bisnis.
Sayang, bisnis yang ia rintis justru gagal hingga membuatnya terpuruk.
Bukan hanya itu, rumah tangga yang ia bangun juga harus berakhir dengan perceraian.
Saking susahnya, Onky Alexander sempat tak memiliki uang sama sekali.
Bahkan saldo di ATM-nya pernah nol rupiah.
"Itu pernah saldo gue nol titik nol. Pada saat gue habis bercerai, itu mulai dari nol lagi," tuturnya.
Hal ini membuat Onky Alexander harus benar-benar irit.
Dalam sehari, mantan pacar Paramytha Rusadi ini hanya makan dua kali dengan menu seadanya.
"Pernah sampai gue beli Indomie ada merek harga Rp8 ribu, gue makan itu. Kalau pagi makan bubur instan, agak siang makan mi. Kalau ada duit sedikit makan paginya sekitar jam 11 pakai roti sobek, terus makan siang gue jam 4 sore supaya enggak perlu beli makan malam lagi. Jadi makan dua kali sehari," ujar Onky Alexander.
Terpuruk menjalani kehidupan, aktor kelahiran Palembang ini memilih untuk merahasiakan apa yang terjadi padanya.
Tidak ada teman maupun sahabat yang tahu kehidupannya yang begitu sulit.
Bahkan sang putri semata wayang juga tidak tahu kondisi ia sebenarnya kala itu.
Sempat terpuruk, Onky Alexander mencoba bangkit.
Ia pun mulai berbisnis hingga kini menjadi pengusaha batubara.
Mengenai kemungkinan kembali ke dunia hiburan, Onky Alexander tak menutup kesempatan.
Kendati demikian, ia belum bisa memastikan kapan akan kembali berakting.
(TribunTrends/Ninda)
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul Star Syndrome, Aktor Hidup Susah saat 15 Tahun Vakum, Terpuruk & Cerai, Kini jadi Pengusaha Batubara
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Tribun Trends |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |