Grid.ID - Status online yang ada pada WhatsApp merupakan tanda seseorang sedang aktif menggunakan aplikasi chat ini.
Meski menguntungkan, mungkin banyak juga yang merasa status online WhatsApp sedikit mengganggu.
Apalagi kalau kamu sedang tidak ingin dihubungi orang tertentu, tapi ketahuan karena status online Whatsapp.
Kalau begitu, coba sembunyikan status online supaya orang lain tidak bisa mengetahui kamu sedang aktif.
Ya, WhatsApp punya fitur untuk menyembunyikan status online meski pengguna yang sedang aktif.
Fitur menyembunyikan status online WA bisa dikatakan cukup berguna untuk menjaga privasi pengguna.
Langkah awal yang perlu dilakukan adalah pastikan telah memiliki versi aplikasi WhatsApp terbaru di handphone (HP), baik di HP Android maupun iPhone.
Melansir KompasTekno, fitur menyembunyikan status online WA bisa didapatkan pada versi aplikasi WhatsApp 2.22.20.79 di HP Android.
Sedangkan di iPhone, fitur ini bisa diakses lewat versi aplikasi WhatsApp 22.20.75.
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Fingerprint Lock WhatsApp, Orang Lain Gak Sembarangan Bisa Baca Chat!
Untuk memperbarui versi aplikasi WhatsApp, silakan kunjungi toko aplikasi Google Play Store (untuk HP Android) atau App Store (untuk iPhone).
Setelah memilikinya, berikut adalah cara menyembunyikan status online WA agar bisa dilihat teman dekat saja.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |