Grid.ID - Pedangdut senior Iis Dahlia selama ini memang kerap menuai pro kontra.
Ya, hal ini imbas Iis Dahlia sering dianggap kerap berkomentar pedas tatkala sedang menjadi juri ajang kompetisi dangdut.
Gegara hal tersebut, Iis Dahlia sering dianggap nyinyir dan terlalu berlebihan.
Namun siapa sangka, di balik sosoknya yang terkadang dianggap negatif di mata netizen, Iis Dahlia juga memiliki sisi baik dan perhatian.
Ya, fakta tersebut terbongkar gegara unggahan juniornya, yakni Ayu Ting Ting.
Melansir dari postingan Instagram pribadinya yang diunggah Selasa (21/2/2023), Ayu Ting Ting mulanya kepergok membagikan potretnya bareng Iis Dahlia.
Tak cuma 1 foto, Ayu membagikan 2 buah potret foto selfienya bareng sang senior.
Setelahnya, di kolom keterangan postingannya, Ayu Ting Ting membeberkan soal sifat dari Iis Dahlia.
Ya, tanpa banyak basi-basi, Ayu menyebut Iis Dahlia adalah sosok yang peduli dan terkadang bawel.
Gegara hal tersebut, Ayu Ting Ting merasa sudah seperti anak.
Dan menganggap Iis Dahlia seperti ibunya sendiri.
Bikin Syok, Nadia Vega Ungkap Sudah Lama Cerai dari Suami Bulenya: Penginnya Seumur Hidup, tapi...