Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Aldila Jelita mengunggah postingan mengganjal yang seakan mengisyaratkan perpisahan dengan Indra Bekti.
Pada Sabtu (25/2/2023) Aldila Jelita melalui akun Instagram-nya mengunggah potret diri bersama kedua putrinya.
Dalam caption foto tersebut, Aldila Jelita mengatakan bahwa saat ini hidupnya hanya akan difokuskan untuk buah hatinya.
Aldila juga terlihat menutup kolom komentar dalam unggahan tersebut yang semakin membuat netizen yakin bahwa hubungannya dan Indra Bekti sedang tidak baik-baik saja.
"Bismillaaah. Mulai sekarang hidup bunda untuk kalian berdua @amabell2014_animation dan @daphne2012_draws."
"Doakan bunda kuat dan bisa berjuang demi kalian berdua."
"Selalu ada untuk bunda yaaah… Jadi anak yg selalu berada dijalan Allah swt..
"Yakin bahwa kebahagian ada di depan kita" tulis Aldila, dikutip dari akun Instagram-nya, Minggu (26/2/2023).
Tak hanya itu, Aldila Jelita juga terpantau telah unfollow akun Instagram Indra Bekti.
Ia bahkan menghapus seluruh potretnya bersama sang suami dari Instagram.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Instagram,Tribun Seleb |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |