Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Sunan Kalijaga membeberkan hasil pemeriksaan dari putra keduanya, Sean Farrel.
Sunan Kalijaga bersyukur lantaran dari hasil pemeriksaan, kondisi Sean terbilang baik dan hanya perlu rawat jalan.
"Saya sangat bersyukur alhamdulillah keadaan Sean dari hasil CT Scan baik, sehingga dia bisa rawat jalan," ujar Sunan Kalijaga ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).
Menurut Sunan Kalijaga, Sean saat ini sudah bisa menjalani aktivitas secara normal.
"Alhamdulillah Sean sudah beraktivitas kembali," katanya.
Seperti diketahui, putra Sunan Kalijaga, Sean Farrel diduga mengalami penganiayaan dari seorang teman sekolahnya.
Pukulan yang diterima Sean mengenai mata kanan sehingga adik Salmafina Sunan ini mengeluhkan sakit di kepalanya.
"Mata sebelah kanan ada pukulan, yang dikeluhkan Sean bukan mata tapi kepala," katanya.
"Ternyata Sean dipukul di atas dan belakang sehingga kita kemarin betul-betul, sangat khawatir soal itu," tutup Sunan Kalijaga terkait dugaan penganiayaan yang dialami Sean.
(*)
Nyeseknya Curhatan Jessica Iskandar Usai Sang Ayah Meninggal Dunia: Terima Kasih Papa...
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Silmi |