Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Sunan Kalijaga mempertanyakan itikad baik dari keluarga terduga pelaku penganiayaan terhadap anaknya, Sean Farrel.
Meskipun sudah minta maaf, namun Sunan Kalijaga tetap kecewa dengan keluarga terduga pelaku penganiayaan Sean Farrel.
"Itikad baik seperti apa?" kata Sunan Kalijaga saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).
"Karena kalau minta maaf sudah, kayak enggak ada masalah, ini yang buat saya kecewa dan ambil langkah hukum," lanjutnya.
Sunan Kalijaga merasa bahwa keluarga terduga pelaku tampak tak memiliki empati terhadap sang putra.
"Kok nggak ada empatinya, paling enggak ada basa basinya, ini enggak," katanya.
Namun, setelah Sunan Kalijaga melaporkan kasus ini kepada Polres Jakarta Selatan, keluarga terduga pelaku baru menanyakan kondisi Sean Farrel.
"Setelah saya laporkan, baru malam harinya orangtuanya nanya kondisi Sean, ini bukan empati, tapi basa basi," katanya.
"Ini saya anggap basa basi, bukan empati," tegas Sunan Kalijaga.
Sunan Kalijaga juga menganggap bahwa keluarga terduga pelaku penganiayaan tak memiliki rasa empati setelah anak mereka menganiaya putra Sunan Kalijaga.
"Bukan perasaan bagaimana. Orang anaknya dengan brutal gebukin anak saya kok, kok nggak ada empatinya," tutup Sunan Kalijaga.
Seperti diketahui, Sean Farrel, putra Sunan Kalijaga, diduga mengalami penganiayaan dari teman sekolahnya.
Kasus tersebut pun dilaporkan oleh Sean Farrel dengan didampingi Sunan Kalijaga di Polres Jakarta Selatan.
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |