Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Cuek bebek disindir mertua, Arie Kriting pilih bahagiakan Indah Permatasari dengan cara menakjubkan ini.
Meski restu belum dikantonginya, Arie Kriting tetap berusaha sebaik mungkin untuk membahagiakan Indah Permatasari.
Lantas, seperti apa cara Arie Kriting bahagiakan Indah Permatasari di tengah perselisihannya dengan ibu mertua?
Sudah 2 tahun menikah, Indah Permatasari dan Arie Kriting masih belum mengantongi restu sang ibu.
Ibunda Indah Permatasari, Nursyah, hingga kini masih tertutup pintu hatinya untuk membersi restu kepada pernikahan anaknya.
Belakangan ini, Nursyah bahkan kembali bersuara soal pernikahan Indah.
Diberitakan Grid.ID sebelumnya, Nursyah blak-blakan membandingkan pernikahan Indah Permatasari dan adik sang artis.
Beberapa waktu lalu, adik Indah, Sinta Mutiara Bella, baru saja melangsungkan pernikahan bersama pria pilihannya.
Rupanya, suami dari Sinta Mutiara adalah pria keturunan Ningrat.
Ibunda Indah Permatasari merasa bahwa derajatnya diangkat oleh keluarga suami Sinta Mutiara Bella.
Tak hanya itu, Nursyah juga mengaku tidak mengharapkan hal tersebut dari Indah Permatasari dan Arie Kriting.
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Nisrina Khoirunnisa |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |