Grid.ID - Usai ramai terkait kasus anggota keluarga Kyoungyoon yang menjadi bagian dari kultus sesat JMS di Korea, agensi DKZ pun rilis pernyataan resmi.
Ya belakangan ini, Netflix merilis sebuah film dokumenter berjudul "In The Name Of God, A Holy Betrayal" yang mengungkap kebenaran di balik aliran sesat JMS.
Setelah film dokumenter tersebut ditayangkan, beredar desas-desus mengenai orang tua dari Kyoungyoon yang dituding menjadi bagian dari aliran sesat yang menjalankan kafe yang berhubungan dengan organisasi keagamaan tersebut.
Mengetahui ramainya perbincangan mengenai orang tua dari Kyoungyoon, Dongyo Entertainment pun rilis sebuah pernyataan resmi terkait hal tersebut.
Dilansir dari Instagram @panncafe pada Rabu (8/3/2023), Dongyo Entertainment mengonfirmasi bahwa orang tua Kyoungyoon adalah bagian dari gereja tersebut tetapi mereka telah memutuskan hubungan setelah mengetahui kebenarannya.
"Mengenai bisnis yang dijalankan oleh keluarga Kyoungyoon DKZ, yang disebutkan di media sosial, Kyoungyoon sendiri yang memeriksa dengan keluarganya. Kyoungyoon menyatakan bahwa orang tuanya mengira itu adalah gereja biasa sampai mereka menerima informasi dari orang lain dan memeriksa siaran tentang organisasi tertentu." tulis Dongyo Entertainment.
Melalui pernyataan resmi tersebut, agensi dari DKZ ini menyatakan bahwa orang tua dari Kyoungyoon tidak mengetahui terkait aliran sesat JMS tersebut.
"Mereka menyatakan bahwa mereka tidak pernah mengalami insiden apa pun yang terkait dengan siaran tersebut dan mereka juga tidak mengetahuinya." ujar Dongyo Entertainment.
Bahkan ketika Kyoungyoon dan orang tuanya mengetahui terkait aliran sesat JMS ini, mereka merasa ngeri dan langsung memutuskan segala kontak dengan aliran tersebut nih Sobat Grid.
"Begitu mereka, termasuk Kyoungyoon, mengetahui kebenarannya hari ini, mereka merasa ngeri. Orang tuanya segera menghentikan bisnis tersebut. Pada saat yang sama, mereka memeriksa semua bagian yang terkait dengan organisasi tertentu dan memutuskan hubungan. Mereka telah mengklarifikasi bahwa tidak akan ada hubungan lebih lanjut (dengan organisasi)." tulis agensi.
Terakhir, agensi meminta maaf kepada penggemar atas insiden yang melibatkan artisnya tersebut.
Akui Pacari Nikita Mirzani, Matthew Gilbert Bongkar Hal yang Bikin Kagum dari Kekasih: Beda Banget di...
Source | : | |
Penulis | : | Christine Tesalonika |
Editor | : | Nesiana |