Grid.ID - Lagi-lagi terjerat narkoba, artis terkenal Ammar Zoni kembali ditangkap polisi atas dugaan penyalahgunaan narkoba, Jumat (10/3/2023).
Masih belum kapok, Ammar Zoni kembali tersandung kasus narkoba.
Sebelumnya, Ammar Zoni sempat terjerat kasus yang sama pada tahun 2017 lalu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan penyidik Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan memang sudah mengamankan artis Ammar Zoni.
"Iya benar (artis) inisial AZ ditangkap," kata Trunoyudo kepada wartawan, Junat (10/3/2023).
Trunoyudo mengatakan jika suami Irish Bella itu ditangkap di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Rabu (8/3/2023) lalu.
"Di sentul (ditangkapnya)," ucapnya.
Trunoyudo belum membeberkan penangkapan Ammar Zoni lebih lanjut karena masih melakukan penyelidikan.
Baca Juga: Positif Narkoba, Ammar Zoni Diamankan Polres Jakarta Selatan
Artikel ini telah tayang di Tribunmuria.com dengan judul
Artis Ammar Zoni Kembali Tertangkap Gegara Kasus Narkoba, Dibekuk di Sentul
(*)
5 Shio Paling Suka Gaya Hidup Minimalis, Pilih Barang Sederhana tapi Fungsional
Source | : | TribunMuria.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |