Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Aktris senior Nani Wijaya meninggal dunia pada hari ini, Kamis (16/3/2023).
Nani Wijaya meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati, Jakarta Selatan.
Sebelum meninggal dunia, Nani Wijaya sudah mendapatkan perawatan intensif di RSUP Fatmawati sejak (1/3/2023) lalu.
Dikutip dari Wartakotalive.com, Kamis (16/3/2023), Nani wijaya saat itu mengalami sesak napas sehingga pihak keluarga segera melarikannya ke rumah sakit.
Nina Kartika, anak Nani Wijaya, menyebutkan, kondisi kesehatan ibunya tidak stabil hingga harus dirawat di rumah sakit.
"Kondisi ibu saya tidak stabil, kadang up, kadang down," kata Nina Kartika di RSUP Fatmawati, Kamis (2/3/2023) sore.
Saat dirawat pun Nani Wijaya masih harus dibantu selang oksigen.
"Ibu berada dalam pantauan dokter ahli saraf, jantung, dan geriatri,"
"Karena masih setengah sadar dan dibantu oksigen karena sesak napas," kata Nina Kartika.
Baca Juga: Nani Wijaya Dirawat di ICU, Latief Sitepu Pemeran Haji Muhidin Sampaikan Pesan Pada Keluarga
Saat itu tim dokter juga memantau infeksi dalam tubuh Nani Wijaya.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Wartakotalive.com,GridHEALTH |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |