Grid.ID - Eko Patrio disebut sebagai artis terkaya di DPR RI.
Disebut sebagai artis terkaya di DPR RI, Eko Patrio kini malah kasih uang saku anaknya hanya Rp 50 ribu.
Ternyata ini alasan Eko Patrio kasih uang saku anaknya hanya Rp 50 ribu.
Eko Patrio dan Viona Rosalina sudah menikah sekitar 21 tahun.
Rumah tangga Eko Patrio dan Viona Rosalina nampak adem ayem.
Bahkan rumah tangganya tak pernah diterpa berita miring.
Dari pernikahan tersebut, keduanya telah dikaruniai tiga orang anak.
Mereka sukses membesarkan anak-anak hingga kuliah di luar negeri sejak usia 15 tahun.
Ketiga anak Eko dan Viona sudah beranjak dewasa.
Anak yang pertama bernama Syawal Adrevi Putra Purnomo.
Anak kedua Nayla Ayu sedangkan anak ketiga Cannavaro Adrevi Putra Purnomo.
Saat ini anak pertama Eko Patrio, Syawal sudah lulus dari kampus Curtin Singapore.
Sedangkan Nayla akan menyusul sebentar lagi dari PSB Academy City Campus.
Mereka menjalani kehidupan sebagai mahasiswa sejak usia 15 tahun.
Belum lama ini, beredar gosip mengenai uang jajan anak Eko Patrio ini yang fantastis.
Eko Patrio dikenal sebagai artis tajir.
Ia juga dikabarkan memberi uang jajan senilai Rp1,5 juta per hari untuk ketiga anaknya.
Namun ternyata, uang Rp1,5 juta tersebut merupakan hasil uang jajan yang dikumpulkan oleh Varo selama berminggu-minggu.
Ia hanya menerima Rp 50 ribu per hari dan jarang dipakai jajan di sekolah.
"Jadi gini. Anak saya itu enggak pernah jajan karena dibawain makanan dari rumah.
Uang jajan yang memang kita kasih jatah per hari itu Rp 50 ribu, itu dia simpan.
Bukan Rp1,5 juta, itu sudah di akumulasikan sebulan lebih," ucap Viona Rosalina, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, Minggu, 19 Maret 2023.
Hal yang sama juga diterapkan kepada kedua anak Eko saat kuliah di luar negeri.
Mereka akan mengirimkan uang dan membiarkan anak-anak mengaturnya sendiri.
"Nah itu kita kasihnya per 3 bulan, termasuk juga buat uang sekolah, uang jajan, dia yang mengelola. Karena kita menyuruh dia bagaimana mengatur uang mereka,"
"Jangan kita takar, biar dia yang atur agar bertanggung jawab dan mandiri," ujar Eko.
Nayla dan Syawal yang kini beranjak dewasa juga sudah memiliki penghasilan sendiri.
Hal itu membuat mereka mampu membeli sesuatu tanpa mengandalkan uang jajan yang diberikan orang tua.
"Syawal kebetulan membantu saya. Alhamdulillah di kantor itu kan ada manajemen artis, production house, jalan semuanya, ya sudah Syawal membantu salah satu di sana,"
"Dia sudah lulus kuliah dari Singapura. Nayla mau menyusul. Varo sudah mau selesai sekolahnya," kata Eko.
Eko Patrio dan Viona Rosalina masih tempak mesra meski sudah 21 tahun menikah.
"Nayla kebetulan sudah punya uang sendiri karena dia nyanyi dan endorse juga,"
"Kalau Syawal sebenarnya sudah bekerja dengan bapaknya, sudah dapat gaji bulanan,"
"Jadi kalau untuk Varo kalau ingin sesuatu nih, dia dari uang jajannya dia," beber Viona.
Lebih lanjut, Viona menceritakan anaknya memilih bersekolah ke luar negeri.
Hal itu karena Syawal dan Nayla mengikuti program percepatan khusus di sekolah mereka sejak duduk di bangku SMP.
"Sekolahnya dia itu sistemnya memang istilahnya sampai SMP kelas 4,"
"Ada lanjutannya lagi, dia bisa pilih lanjut SMA atau dia bisa lulus langsung ke universitas," sambungnya.
Kemudian, ia juga menceritakan jurusan sang anak yang diambil.
"Tapi dia mesti kayak probation dulu, diploma baru ke universitas. Itu dari 15 tahun,"
"Cuma kuliahnya bukan yang kayak kedokteran atau mesin, lebih kepada ekonomi, IT, humas, gitu-gitu," paparnya.
Kemudian berbeda dengan anak ketiganya, Varo masih menjalani pendidikannya di tahun pertama SMA.
Ia masih menentukan apakah akan melanjutkan SMA hingga tahun ke-3, atau langsung terjun ke perkuliahan seperti kedua kakaknya.
Dikaruniai tiga anak cerdas, Eko Patrio mengaku tak pernah meminta buah hatinya untuk bersikap ambisius dalam meraih prestasi.
Semua itu dilakukannya atas keinginan anak-anaknya.
"Saya tuh enggak suruh anak harus cerdas ya,"
"Jadi kita di rumah enggak pernah bikin kompetisi juara berapa, nilai merah berapa, kenapa? Karena saya yakin dia punya tanggung jawab sendiri,"
"Alhamdulillah saya lepasin seperti kayak gitu, dia yang melaporkan segala macam, hasilnya anak-anak ya seperti itu alhamdulillah," ungkap Eko.
Namun Eko Patrio tak menyangka jika ketiga anaknya memiliki akal yang cerdas.
"Pokoknya bagaimana caranya dia sekolah yang penting bisa baca, berhitung, mengerti orang, ada etika dan sopan santun, itu cukup buat saya,"
"Tapi kalau tiba-tiba dia pintar, bisa kuliah di usia 15 tahun, buat saya itu adalah bonus," ungkapnya.
Mengirim anak-anak ke Singapura sejak usia remaja, Eko dan Viona tak memungkiri bahwa mereka kerap merasa khawatir hingga menangis.
Eko Patrio dan Viona tak bisa menahan rasa khawatir saat mengirim anak mereka kuliah di Singapura sejak usia 15 tahun.
Eko Patrio mengaku jika ia bahkan sampai menangis saat melepas anak-anaknya.
"Kalau masalah takut ya, emaknya tegar. Bapaknya yang nangis mulu. Saya mata bawang,"
"Misal saya lagi makan enak, 'Ini kalau Syawal ada, dia pasti demen nih,' tiba-tiba langsung nangis," bebernya.
Kemudian Eko Patrio juga mengatakan jika Kesedihan semakin dirasakan Eko dan Viona di masa pandemi COVID-19.
Lantaran kala itu, mereka sangat sedih karena melihat kedua anaknya yang kekurangan makan di Singapura.
Mereka juga tidak bisa bertemu selama lebih dari 1 tahun.
"Waktu pandemi saya merasa jauh banget sama anak, cuma bisa video call,"
"Sedangkan anak di sana juga enggak bisa ke mana-mana, makannya juga kurang, yang ada saya sama dia (Viona) itu nangis-nangisan aja," bebernya.
"Nangis mulu gitu tiap kali video call," imbuh Viona.
Lain dengan kedua kakaknya yang menimba ilmu di Singapura, si bungsu Varo masih menikmati perannya sebagai siswa SMA di Indonesia.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul, 'Biar Mandiri' Alasan Eko Patrio Beri Anaknya Uang Saku Rp 50 Ribu Sehari, Padahal Tajir Melintir
(*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |