Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Parto Patrio memiliki keahlian baru yang dipelajari secara iseng dari master sugesti Ferdian.
Kebolehan baru Parto Patrio itu berupa sugesti yang mirip dengan hipnotis.
"Saya karena di OVJ satu ruangan sama Ferdian ahli sugesti," ujar Parto Patrio ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (24/3/2023).
Parto Patrio 'mencuri ilmu' dari Ferdian ketika sang master sugesti mengarahkan anak buahnya.
"Kalau Ferdian lagi beri arahan ke anak buahnya untuk sugesti orang saya dengarin saya pelajari ternyata saya bisa," terang Parto Patrio.
Ayah dari Amanda Caesa ini juga memiliki pengalaman unik ketika mempraktekan kebolehannya dalam sugesti
"Saya pernah hunting ke Karawang orang-orang klub nembak enggak percaya, yaudah ada 4 orang saya sugesti," terang Parto Patrio.
"Ada satu orang saya kerjain seperti dia lagi makan bakwan, saya bilang itu bukan bakwan, itu semangka langsung dia kayak makan semangka," lanjutnya.
Parto Patrio juga tak menyangka bahwa orang yang dia sugesti merupakan seorang TNI sekaligus ketua klub menembak.
"Ternyata yang saya sugesti itu ketua club nya dan dia TNI. Saya sebagai pembuktinya," tutup Parto Patrio.
Baca Juga: 'Baru kali ini...' Komedian Parto Patrio Curhat Kena Omel Drive Ojol Saat Pesan Makanan
(*)
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Silmi |