Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah
Grid.ID - Sosok King Nassar membawa kabar duka karena kesehatannya.
Melansir TribunKaltara.com, King Nassar mendadak masuk rumah sakit dan menjalani perawatan di sana.
Dalam akun Instagram pribadinya, Nassar tak mengungkap penyakit apa yang membuatnya harus masuk rumah sakit.
Namun, King Nassar menulis doa memohon kesembuhan untuk dirinya.
"Akhirnya. disuruh istirahat dulu sama Allah. Ya Allah jangan lama-lama yah," tulis King Nassar.
"Engkau Maha Tahu apa isi hati hamba ya Rabb, i love you Allah, minta doanya yah semua sayang-sayang aku, supaya aku bisa nga-geol lagi," tulis Nassar.
Sementara itu, sejumlah artis memberikan doa untuk kesembuhan Nassar.
Dilansir akun Instagram @lambee.pedes pada Senin (28/3/2023), Ivan Gunawan terlihat menjenguk King Nassar.
Ivan Gunawan merekam King Nassar yang tersenyum sembari duduk di ranjang rumah sakit.
"Sehat ya ganteng, sehat lagi, nyanyi lagi joget lagi centil," kata Ivan Gunawan.
Ivan Gunawan juga meminta agar King Nassar tak di jenguk terlebih dahulu.
Hal ini dikarenakan mantan suami Muzdalifah ini harus beristirahat total.
"Mulai besok gak terima tamu ya guys, mulai besok tolong jangan tengok dulu karena harus benar-benar bed rest," kata Ivan Gunawan.
"I love you," sambungnya.
"Terim kasih Kak Igun," kata King Nassar seraya tersenyum.
(*)
Source | : | Instagram,TribunKaltara.com |
Penulis | : | Annisa Marifah |
Editor | : | Silmi |