Laporan Wartawan Grid.ID, Mentari Aprellia
Grid.ID - Pernikahan Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo yang digelar pada Kamis (23/3/2023), sukses menuai sorotan netizen.
Banyak yang merasa kagum dengan keberanian Kevin Sanjaya yang meminang Valencia Tanoesoedibjo, sang anak konglomerat.
Tak sedikit pula yang menyebut Kevin Sanjaya beruntung lantaran kini sudah resmi menjadi menantu bos MNC Group, Hary Tanoesoedibjo.
Lalu, seperti apa sebenarnya latar belakang Kevin Sanjaya dan keluarganya?
Dilansir dari TribunStyle.com, Jumat (31/3/2023), Kevin Sanjaya memiliki ayah bernama Budi Santoso yang merupakan pelatih bulu tangkis.
Bahkan Budi Santoso pernah menjadi pemain bulu tangkis profesional semasa mudanya.
Sedangkan ibu Kevin Sanjaya bernama Endang Sri Rahayu, berprofesi sebagai guru olahraga di sekolah.
Lebih lanjut, selain Kevin, Endang juga memiliki anak laki-laki bernama Nicolas.
Nicholas adalah kakak dari Kevin Sanjaya.
Saat ini Nicholas sudah memiliki istri bernama Tiffany.
Pernikahan Nicholas tersebut diselenggarakan pada 2021 lalu.
Nicolas sendiri merupakan alumni Universitas Udayana, Bali.
Selain bekerja, ternyata orang tua Kevin Sanjaya juga memiliki toko sembako di Banyuwangi.
Diketahui toko tersebut tak jauh dari tempat tinggalnya.
Memiliki orang tua yang menjadi pedagang sukses, Kevin Sanjaya memilih untuk berkarier sebagai atlet bulu tangkis.
Prestasinya yang luar biasa membuatnya berhasil menjadi salah satu atlet bulu tangkis terbaik Tanah Air.
Ia pun mampu membuat Valencia Tanoesoedibjo bertekuk lutut.
Bahkan Valen, sapaan akrab Valencia Tanoe, sampai menyebut bahwa kriterianya berubah setelah berjumpa dengan Kevin Sanjaya.
"Untuk semua yang kenal baik dengan aku."
"Mereka semua tahu bahwa seorang Valen itu orang yang hard to please (susah dibuat senang)."
"Bahwa seorang Valen itu banyak maunya," ungkap putri Hary Tanoesoedibjo itu di hari pernikahannya seperti dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, Jumat (31/3/2023).
Ia bahkan memiliki list khusus untuk hal-hal penting dalam hidupnya.
Termasuk dalam hal pasangan.
"Aku punya list (daftar)," lanjut Valen.
"Suatu list yang berisi apa yang aku mau dalam seorang pasangan, termasuk fisik dari orang itu. Sedetail itu," ungkapnya.
Namun, Valen menuturkan bahwa daftar tersebut berubah setelah dirinya bertemu dengan Kevin Sanjaya.
"Setelah bertemu kamu, list itu berubah," ungkap Valen.
(*)
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Grid.ID,TribunStyle.com |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |