Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Pelaku penabrak ibunda mendiang Julia Perez, tak dikenakan proses hukum oleh keluarga.
Pihak keluarga pun memilih untuk 'meloloskan' sang pelaku penabrakan dari tanggungjawab biaya yang harus dikeluarkan keluarga Julia Perez untuk pengobatan sang bunda yang mengalami pendarahan otak.
Adik Julia Perez, Nia Anggia membongkar sosok pelaku penabrakan yang membuat sang mama harus menjalani perawatan di rumah sakit.
Menurutnya, sang penabrak bukan lah seseorang yang masih di bawah umur.
"Nggak lah (bukan di bawah umur) kayanya saya kurang jelas," ujar Nia Anggia ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (7/4/2023).
Nia Anggia pun menyebutkan profesi dari penabrak sang mama.
"Tetapi kayaknya ojek online," katanya.
Pihak keluarga pun sudah menginterogasi sang penabrak namun lebih memilih untuk meloloskannya baik dengan tidak membawa ke proses hukum maupun meminta tanggungjawab.
"Ditangkap (diamankan warga dan keluarga) dan ditanyain juga cuma kasihan kan juga," katanya.
Faktor iba, menjadi alasan keluarga Julia Perez tak menuntut si penabrak sang mama.
Terlebih, ibunda pelaku juga datang menghadap keluarga dan meminta kasus ini tidak dibawa ke ranah hukum.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |