Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Pemeran utama sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka baru-baru ini membeberkan hal yang mungkin banyak tak diketahui penonton.
Sebagaimana diketahui bahwa Arya Saloka sukses membawakan perannya sebagai sosok bernama Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta.
Meski begitu, ternyata ada banyak hal yang disayangkan Arya Saloka dari sinetron yang dipuja-puja masyarakat Indonesia sejak tahun 2020 tersebut.
Ya, suami Putri Anne itu mengatakan bahwa pihak produksi Ikatan Cinta perlu banyak berbenah.
Hal ini karena skenario dan alur cerita yang menurutnya sudah mulai semrawut.
"Gue kan agak cukup kritis ya, gua itu sebenernya kepingin yuk berbenah, kita buat tontonan yang bagus di TV," ucap Arya Saloka dikutip dari Youtube Kiky Saputri Official, Minggu (16/4/2023).
Arya merasa bahwa dirinya harus all out dalam mengerjakan semua proyek-proyeknya.
Namun di sinetron ini, Arya merasa bahwa dirinya belum bisa memberikan yang terbaik karena kurang selaras dengan tim produksi.
"Gue kalau mengerjakan sesuatu pasti kasih yang baik dari guenya, gue nggak pingin setengah-setengah lah," sambungnya.
Arya pun menyayangkan adanya respon negatif warganet pada karya sinetron tanah air.
Baginya, yang hal tersebut tidak seharusnya dipermasalahkan, karena masyarakat memiliki kebutuhan hiburannya masing-masing.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |