Grid.ID - Natasha Wilona, merupakan aktris muda tanah air yang memiliki banyak penggemar.
Apapun yang dilakukan oleh sang aktris, tak pernah luput dari sorot mata dan komentar netizen.
Hal tersebut terlihat lewat foto Instagram yang baru-baru ini diunggah oleh Natasha Wilona.
Dalam akun Instagram pribadinya, Natasha Wilona tampak mengunggah foto dirinya saat menghadiri acara pernikahan salah satu temannya.
Menghadiri acara bahagia temannya, Natasha Wilona pun tampil menawan dalam balutan sebuah dress nan manis.
Tak hanya mendapat banyak pujian terkait penampilannya, foto kondangan Natasha Wilona ini juga mendapat hujanan komentar 'kapan nyusul' dari netizen, loh!
Kira-kira seperti apa penampilannya?
Yuk, simak!
Memiliki fashion stylist kepercayaan, penampilan Natasha Wilona yang satu ini juga mendapat bantuan dari stylist Belly Iverzon.
Sang stylist memberikan dress berwarna pink yang menjadi favorit Natasha Wilona untuk dikenakan oleh sang aktris.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |