Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID - Artis Natasha Wilona mengaku tidak ikut dalam keramaian war tiket konser Coldplay di Jakarta.
Akak tetapi, dirinya sudah mengantongi puluhan tiket konser band asal Inggris Raya tersebut.
Mantan kekasih Verrell Bramasta itu mengaku bahwa ada temannya sudah berhasil mendapatkan tiket.
"Aku memang punya teman yang paling cepet-cepetan banget war tiket, dan lain lain, ya sudah jadi dia sudah dapat," kata Natasha Wilona saat Grid.ID jumpai belum lama ini dikawasan Grogol, Jakarta Barat.
"Dia dapat berapa puluh tiket gitu, 20 tiket. Jadi, kayak dia sudah siapin buat temannya yang ini, temennya yang ini," tuturnya.
Namun, wanita 24 tahun itu belum bisa memastikan apakah bisa menyaksikan penampilan Coldplay pada 15 November 2023 mendatang.
Mengingat dirinya kini tengah disibukkan dengan bisnis platform digital, di samping syuting.
Natasha Wilona juga mengaku tak terlalu mengagumi band tersebut.
Akan tetapi, ia mengakui bila Chris Martin cs memiliki banyak karya yang layak dinikmati.
"Sudah fix dapat (tiket). Cuma, memang aku belum tahu akan datang apa nggak. Kalau nggak syuting, dan nggak ada halangan, pengin (nonton konser)."
Baca Juga: Begini Respon Natasha Wilona Ketika Melihat Video Verrell Bramasta Hanya Kenakan Pakaian Dalam
"Ngefans banget sih nggak terlalu ya. Cuma, sebenarnya memang banyak lagu mereka yang enak," pungkasnya.
(*)
3 Shio Paling Bahagia Hari Ini 9 Januari 2025, Dapat Rezeki Nomplok karena Kebaikan Hatimu, Senangnya!
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Silmi |