Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Siapa yang tak kenal Merry Asisten Raffi Ahmad.
Ya, Merry telah mendedikasikan dirinya untuk bekerja dengan Raffi sejak 17 tahun silam.
Merry acap kali menceritakan bagaimana perjuangannya menemani Raffi Ahmad dari pagi hingga pagi datang lagi.
Wajar apabila Raffi Ahmad memberikan hadiah spesial untuk sang asisten saat dirinya sudah mendulang kesuksesan seperti sekarang.
Merry mengaku telah diberikan sebuah rumah di kawasan Cinere, Depok oleh sang bos.
Rumah tersebut diberikan secara cuma-cuma kepada Merry.
"Kalau sekarang pasti udah aku punya rumah sendiri di sini dan itu dibeliin free dengan bos Raffi semuanya," kata Merry dikutip dalam YouTube SCTV, Sabtu (3/6/2023).
Meski begitu, Merry mengatakan bahwa perabotan rumahnya akan ia isi sendiri.
"Cuman kalau misalnya ngisi rumah yang ngisi itu aku semuanya."
"Kan nggak mungkin juga bos Raffi udah ngasih free ke aku beliin rumah ya masa isinya masih minta, itu keterlaluan banget," ucapMerry tertawa.
Merry pun merasa jika hadiah rumah dari sang bos merupakan pencapaian terbesarnya di tahun 2023 ini.
"Makanya ya pencapaian yang terbesar yang aku dapat untuk saat ini itu, punya rumah sendiri," tandasMerry.
Baca Juga: NCT DoJaeJung Minta Jadi Anak Angkat Raffi Ahmad, Suami Nagita Slavina Singgung Soal Umur
Kehidupan Sebelum Jadi Asisten Raffi Ahmad
Sebelum bekerja dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Merry ternyata merupakan seorang pedagang sate.
Ia berjualan sate khas Madura di wilayah Depok dengan harga pertusuk Rp 700.
"Aku dulu dari kampung pas sampai Jakarta pertama tuh kerja jadi tukang sate."
"Dagang sate ayam, sate kambing khas madura di daerah Depok."
"Waktu itu sate 1 tusuk masih 700 perak. Jadi ya lumayan pada masa itu aku bisa beli sapi, nabung beli kambing," ucap Merry.
Karena seirig berjalannya waktu sate dagangannya kurang laku, Merry pun banting setir menjadi make up artist.
Ia terbiasa merias artis-artis sinetron di Ibu Kota.
"Sate udah nggak laku-laku waktu itu jarang laku, akhirnya ada temen yang ngajak aku kerja di sinetron jadi make-up (make up artist)."
"Kebetulan aku sebelum kerja ke Jakarta itu aku di kampung udah ngerias pengantin gitu."
"Jadi ke sini tinggal ngedalemin make up karakter gitu."
"Kalau misalnya jadi cewek kampung, cewek jutek, kaya gitu-gitu. Tergantung perannya," tutur Merry.
Merry kemudian berhasil mengantongi gaji sebesar Rp 3 juta perbulannya.
"Bulanan aku ngitungnya, sebulan dulu masih menghasilkan Rp 3 juta per bulan" tuturnya.
(*)
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |