Grid.ID - Belakangan masyarakat dihebohkan dengan kasus penemuan jasad di dalam koper yang merupakan jasad dari mahasiswi Universitas Surabaya (Ubaya) Angelina Natania (22).
Sebelum jasad Angelina Nathania ditemukan di Gajah Mungkur, Cangar, Pacet, Kabupaten Mojokerto pada Rabu (7/6/2023), ia berpamitan dengan sang ibu pada Rabu (3/5/2023) untuk mengikuti UTS di kampus.
Sejak saat itu keluarga kehilangan kontak Angelina Nathania yang diduga sudah dibunuh pelaku yang merupakan guru les gitarnya sendiri Rochmat Bagus Apriatma (41).
Ibu korban, Ana Mariani (64) mengatakan, putrinya tersebut berpamitan kepadanya untuk pergi ke kampus, karena ada sedang Ujian Tengah Semester (UTS) pada Rabu (3/5/2023).
"Ma aku ada kuliah, ada ujian satu mata kuliah," kata Ana, menirukan korban yang berpamitan, Jumat (9/6/2023).
Pada awalnya, Ana berpikiran Angelina akan pulang ke rumah lebih cepat, sebab hanya menjalani ujian, tidak ada perkuliahan.
Namun, korban tak kunjung memberikan kabar hingga malam hari.
"Perkiraan saya siang sudah pulang, tapi kok enggak pulang-pulang. Saya pikir masih ada tugas kelompok," ucapnya.
Bahkan, kata Ana, anak perempuannya sama sekali tidak merespons telepon maupun pesan yang dikirimkanya.
Akhirnya, dia pun melaporkan hilangnya AN ke Polrestabes Surabaya, Jumat (5/5/2023).
"Iya karena orang dewasa kalau hilang 2x24 jam, tanggal 5 lapornya. Tapi hilangnya tanggal 3, karena anak ini enggak kebiasaan enggak pamit kalau kemana-mana," jelasnya.
Hingga akhirnya, ada mahasiswi Ubaya yang mengaku melihat korban dan tersangka Rochmat Bagus Apriatma (41) di sebuah apartemen di daerah Surabaya Timur.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Tribun Jateng |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Citra Widani |