Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenaker Anwar Sanusi
Grid.ID - Hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) yang diikuti oleh lulusan sekolah menengah atas (SMA) atau sederajat untuk masuk perguruan tinggi negeri sudah diumumkan.
Bagi kamu yang gagal lulus SNBT, tidak perlu khawatir karena Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) memberi alternatif berupa program kuliah gratis di Politeknik Ketenagakerjaan (Polteknaker).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenaker Anwar Sanusi mengatakan, program kuliah dengan beasiswa penuh ini dapat dimanfaatkan oleh lulusan SMA/SMK/MA/MAK dari semua jurusan. Syaratnya, calon mahasiswa yang mendaftar haruslah berusia maksimal 25 tahun terhitung hingga tanggal 30 Juni 2023.
Ia mengatakan, Polteknaker dapat menjadi pilihan untuk meneruskan pendidikan tinggi bagi lulusan SMA/SMK/MA/MAK yang tidak lolos SNBT, tetapi masih memiliki keinginan untuk kuliah di perguruan tinggi negeri (PTN).
Pasalnya, program kuliah vokasi Polteknaker telah mencetak lulusan yang unggul dan siap kerja. Hal ini karena program studi dirancang sesuai kebutuhan pemberi kerja dan tenaga pendidiknya pun berkualitas.
"Polteknaker masih membuka kesempatan kuliah vokasi dengan beasiswa pendidikan 100 persen ditanggung negara. Universitas ini juga merupakan kerguruan tinggi non kedinasan di bawah Kemenaker" ujar Anwar melalui rilis resmi, Selasa (20/6/2/2023).
Sebelum berkulian di Polteknaker, lulusan SMA/SMK/MA/MAK juga perlu mengikuti seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) 2023/2024. Namun, lanjut Anwar, Polteknaker akan memberikan beasiswa 100 persen bagi mahasiswa yang lulus seleksi tersebut.
Penilaian dalam seleksi tersebut dilakukan dengan memperhatikan prinsip adil, akuntabel, efisien, dan transparan, tanpa membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan sosial, serta tingkat kemampuan ekonomi seseorang.
Untuk mengikuti seleksi ini, calon mahasiswa hanya diberi satu syarat, yakni memiliki usia maksimal 25 tahun pada 30 Juni 2023. Adapun proses pendaftaran dan seleksi dilakukan secara daring dan dapat diakses melalui https://pmb2.polteknaker.ac.idhingga 28 Juni 2023 pukul 23.59 WIB.