Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Video ekspresi Tissa Biani saat mendengar Dul Jaelani memanggil Mulan Jameela dengan sebutan Mami viral di sosial media.
Tissa Biani sendiri seolah tak mengetahui bahwa video yang memperlihatkan kedekatan Dul Jaelani dan Mulan Jameela viral.
"Oh ya, viral ya?" kata Tissa Biani ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, Sabtu (24/6/2023).
Tissa Biani juga mengaku kaget mendengar panggilan itu terlontar dari mulut Dul Jaelani untuk Mulan Jameela.
"Kaget, iya kali ya, mungkin itu first time aku nggak pernah ngedenger manggil itu," kata Tissa Biani.
Meskipun demikian, Tissa mengaku bahwa responsnya masih wajar.
"Kaget yang nggak mendramatisir," kata Tissa Biani.
Menurut Tissa dia merasa senang ketika Dul Jaelani memanggil ibu tirinya dengan sebutan mommy.
"Ya maksudnya senang saja maksudnya, apa yang terjadi kalau di sekitar aku pada bahagia, senang juga," tutup Tissa Biani.
Seperti, diketahui Dul Jaelani dan kedua saudaranya diketahui selama ini memanggil Mulan Jameela dengan sebutan tante.
Mulan Jameela dinikahi Ahmad Dhani setelah ayah dari Al, El dan Dul itu bercerai dengan Maia Estianty.
Ingin Menikah di 2025? Simak 4 Tips Penting Memilih Cincin Nikah Agar Tidak Menyesal!
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Nesiana |