Grid.ID - Nasib malang dialami oleh kakak beradik di Medan.
Ya, keduanya dituduh jadi wanita simpanan dan selingkuhan dari sosok pak Haji.
Gegara hal tersebut, kakak beradik itu mengaku disekap hingga dibotaki kepalanya.
Hal ini diungkap langsung oleh Kasat Rekrim Polres Pelabuhan Belawan, AKP Zikri Muamar.
"Senin kasus ini naik ke penyidikan. Jadi pemeriksaan saksi akan kami lakukan pekan ini," kata Zikri, Minggu (2/7/2023).
Zikri mengatakan, dia belum bisa memastikan soal penahanan terlapor.
Sebab, pihaknya belum memintai keterangan saksi.
"Kalau untuk penahanan dan pasal ke terlapor belum bisa aku sampaikan, karena korban itu kan satu anak, dan satu orang dewasa. Jadi nanti kita lihat dulu hasil penyelidikan, aku belum bisa jawab sekarang," pungkasnya.
Kronologis kejadian
Widya Isna (30) dan Fitria Rusliana (18), dua kakak beradik ini dituduh jadi wanita simpanan dan selingkuhan seorang Pak Haji di Kecamatan Medan Belawan.
Setelah dituduh jadi wanita simpanan dan selingkuhan, kedua kakak beradik ini dibotaki kepalanya, dan mengaku disekap oleh keluarga Pak Haji.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Siti M |