Grid.ID - Anya Geraldine kembali bikin heboh publik.
Tak ada angin tak ada hujan, Anya Geraldine mengaku sedang mencari karyawan.
Yang bakal menempati posisi sebagai Personal Assistant atau asisten pribadi (aspri).
Melansir Twitter @anyaselalubenar, Rabu (5/7/2023), Anya Geraldine mengungkapkan bahwa ia sedang mencari Personal Assistant (PA).
Anya pun langsung menuliskan kriteria yang ia inginkan untuk Personal Assitant yang dicarinya itu.
Ia menyebut bahwa Personal Assistant-nya itu harus memiliki wajah minimal mirip dengan Ariel Noah.
"Minimal wajahnya mirip Ariel Noah," tulis Anya Geraldine.
Sebelumnya, Anya Geraldine memang diketahui ngefans dengan Ariel NOAH.
Ia bahkan sempat diajak naik ke panggung dan bernyanyi bersama Ariel NOAH saat menyaksikan konser penyanyi 41 tahun itu.
Anya pun diketahui memiliki kaos bergambarkan wajah Ariel NOAH yang sempat ia kenakan di beberapa acara.
Sementara itu, Anya Geraldine nampaknya tak main-main mencari Personal Assitant dengan kriteria yang ia sebutkan.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Source | : | Banjarmasinpost.co.id |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Siti M |