Grid.ID - Aplikasi Threads belakangan tengah menjadi perbincangan.
Apa itu Threads? Threads sendiri merupakan aplikasi buatan perusahaan Meta yang sebelumnya sukses membangun Facebook dan Instagram.
Fitur aplikasi Threads ini mirip dengan Twitter.
Lalu, bagaimana cara login dan menggunakan Threads?
Simak penjelasannya berikut ini.
Fitur-Fitur Aplikasi Threads
Threads memiliki tampilan mirip Instagram.
Di bagian bawah tersedia menu "Home", "Search", "New Thread", "Activity", hingga "Profile" yang memiliki ikon menu mirip Instagram.
Perbedaannya terletak pada menu Home alias Timeline.
Threads lebih sederhana karena menampilkan teks saja seperti Twitter.
Selain itu, warna tampilan antarmuka (UI) di Threads juga didominasi dengan warna hitam, dengan teks dan kumpulan ikon berwarna putih.
Ayah Natasha Wilona Mendadak Muncul Usai 20 Tahun Menghilang, Kondisi Rumah Sang Artis Semasa Kecil Sungguh Memprihatinkan
Source | : | Kompas.com,The Verge |
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |