Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Eva Manurung menceritakan bahwa sang menantu Inara Rusli adalah sosok wanita yang jauh dari kata lemah lembut.
Hal ini diketahui dari bagaimana Inara Rusli memperlakukan Asisten Rumah Tangga (ART).
Eva Manurung menyebut bahwa selama Covid-19 melanda, Inara Rusli sudah ganti kurang lebih 50 ART.
Hal ini karena perlakuannya yang disebut semena-mena dengan ART hingga membuat mereka tak betah.
"Setahun itu eh selama covid tiga tahun, saya hitung-hitung itu ada 50 easy come easy go," terang Eva Manurung, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (7/7/2023).
Eva juga mengatakan bahwa Inara kerap berperilaku tak sopan dengannya.
Ia mengaku kerap datang lebih dulu ke kediaman Inara alih-alih ia yang dikunjungi lebih dulu.
Namun, Eva berusaha untuk tetap sabar dan memaklumi kondisi sang menantu.
"Ini anak galak nih hamil anak kedua, pas dia melahirkan saya duluan yang datang ke situ."
"Saya sampai bilang yaudah lah aku ngalah karena dia lagi hamil mungkin bawaan anak," tandasnya.
Eva pun tak habis pikir mengapa dirinya disebut kejam dan tak menghargai menantu.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |