Grid.ID - Nestapa Lady Nayoan saat mengetahui perselingkuhan suaminya, Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah.
Sudah legowo memaafkan Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah saat pertama kali ketahuan selingkuh, Lady Nayoan harus kembali menelan pil pahit.
Pasalnya, diam-diam Rendy Kjaernett dan Syahnaz Sadiqah masih menjalin asmara hingga nekat lewat aplikasi ojek online.
Lebih pedihnya lagi, Rendy Kjaernett yang mengakui perbuatannya juga menyebut telah nyaman curhat dengan Syahnaz Sadiqah.
Bahkan, ayah tiga anak itu tampak begitu nyaman dengan Syahnaz Sadiqah hingga saling memanggil suami istri lewat chat.
Sakit hati yang bertubi-tubi dirasakan membuat Lady Nayoan mundur dan segera menggugat cerai suaminya.
Lady Nayoan menunjuk Timoty Ezra Simanjuntak sebagai kuasa hukum perceraiannya dengan Rendy Kjaernett.
Meski hingga kini pengajuan cerai tersebut belum dilayangkan ke pengadilan.
Namun, Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett telah tak tinggal satu atap lagi.
Segera bercerai dari suaminya, Lady Nayoan beri pesan menohok untuk adik Raffi Ahmad yang masih saja bungkam.
Pesan menohok Lady Nayoan ditujukan pada Syahnaz Sadiqah agar menyadari kesalahannya.
Profil Carmen, Idol Kpop Asal Indonesia yang Bakal Debut di SM Entertainment, Tergabung dalam Member Hearts2hearts