Grid.ID - Nathalie Holscher dan Putri Delina, anak Sule perempuan satu-satunya, sempat perang dingin hingga saling lempar sindiran di media sosial.
Bahkan, Putri Delina disebut-sebut menjadi sosok penyebab perceraian Sule dan Nathalie Holscher yang baru seumur jagung.
Kendati begitu, Sule membantah hal tersebut dan Putri Delina pun sudah sempat menjalin hubungan baik dengan Nathalie Holscher.
Pasalnya, Putri Delina juga tampak menyambut baik kedatangan Nathalie Holcher di rumah Sule saat menjemput Adzam yang lebih dulu bermain di sana.
Namun kini, hubungan antara Putri dan Nathalie kembali jadi sorotan.
Tak ada angin atau pun hujan, Putri mendadak mengunggah postingan bernada sindiran.
Sebab, postingan Putri Delina itu dibuat di tengah kabar Nathalie Holscher lepas hijab yang menggemparkan publik.
Adik Rizky Febian itu mengunggah tulisan singkat di akun Threadnya yang kemudian jadi sorotan.
Berikut adalah bunyi cuitan di akun Thread Putri Delina yang membuat sosial media ramai.
"Kalian harus percaya sama kata "Waktu yang akan menjawab semua" :)," tulis @putridelinaa sebagaimana yang tampak dibagikan ulang oleh akun Instagram @lambe__danu, pada Rabu (12/7/2023).
Postingan Putri Delina itu pun membuat netizen mengaitkannya dengan kabar Nathalie yang baru saja melepas hijab.
Akan tetapi, bukannya menuai simpati dan dukungan, Putri Delina justru panen hujatan netizen.
Tak sedikit netizen menyentil kelakuan Putri Delina yang disebut mirip dengan sang mantan ibu tiri.
yn.hawe Mulai deh putdel mancing2..ntar pasti ada sindiran balasan. Dah biasa
pirdhameidiana.h Knapa waktu yg akan menjawab smua ? Emg org lepas hijab tu penjahat kriminal ? Membunuh org ya ?
mulyanikumalasari Yang nyindir juga ga lebih baik sih (katanya)
tari_pamungkasreal Sama ajah. Yg 1 mengaku muslim dia berhijab tp pacaran dg non muslim. Ga nikah2. Di muslim pcrn itu ga ada. Apalagi sama non. Yg 1 mualaf. Masih labil dg pilihan nya. Masih mbangun keimanan nya dg byk nya ujian hidup.
ilsetriana8 Eits...bocil jgn nimbrung ntar dia bikin caption baperan lagi ntar perang perang caption lagi
strawbl_ sama aja ah dua2nya,ngak usah merasa paling2 dah
Wah, gimana nih menurut sobat Grid, apa postingan Putri Delina adalah sindiran untuk Nathalie Holscher?
(*)