Grid.ID - Sosok biduan asal Depok Ayu Ting Ting, tak pernah luput dari sorotan netizen.
Penampilan sang biduan menjadi salah satu hal yang kerap menjadi buah bibir netizen.
Apapun yang dikenakan oleh Ayu Ting Ting, selalu menuai komentar berbagai komentar.
Kali ini, penampilan terbaru Ayu Ting Ting di acara Kontes Swara Bintang lah yang menjadi sorotan nih, sobat Grid.
Dalam acara tersebut, janda satu anak ini terlihat tampil mewah dan feminin dalam balutan dress bunga-bunga.
Tak hanya itu, gaya rambut sang biduan juga terlihat berbeda dengan poni depan bak idol Kpop, loh!
Penasaran ingin lihat seperti apa penampilannya?
Yuk, simak!
Baca Juga: Tengok Gaya Seksi Ayu Ting Ting Kenakan Busana Transparan Saat Manggung di Bekasi, Tuai Pro Kontra!
Penampilan Ayu Ting Ting ini dibantu oleh dua fashion stylist profesional Erich Al Amin dan Andra Astari.
Oleh fashion stylist tersebut, dipilih dress panjang berwarna orange untuk dikenakan oleh sang biduan.
Bukan dress asal-asalan, dress Ayu Ting Ting ini diketahui merupakan koleksi dari brand Suedeson by Kimberly Tandra.
Seperti yang sudah Grid.ID singgung di awal, dress yang dikenakan Ayu Ting Ting memiliki detail bunga-bunga.
Bunga-bunga besar dengan motif timbul, tampak sejajar lurus di bagian rok dari dress Ayu Ting Ting.
Lalu tak hanya memiliki motif timbul bunga-bunga, dress Ayu Ting Ting ini juga dilengkapi dengan bordiran pada bagian kerah.
Kemudian untuk melengkapi penampilannya, rambut Ayu Ting Ting juga di-styling oleh hairstylist Rani Rajwa.
Rambut panjang Ayu Ting Ting dicepol dengan menyisakan bagian ujung rambut untuk memberikan kesan trendy.
Ditambahkan pula extention poni depan yang membuat penampilan Ayu Ting Ting terlihat manis.
Baca Juga: Dulu Ogah Akui Buah Hati, Kini Enji Ngaku Lakukan Hal Ini Jika Kangen Bilqis Anak Ayu Ting Ting
Dengan penampilan santun yang satu ini, Ayu Ting Ting menuai banyak pujian dari netizen.
"Cantik ber bunga2 Ayu" komentar @nnp_colection.
"Beautiful darling The girl and the dress ." komentar @alviewoodham.
"Fresh banget liat ayu, moodbooster" komentar @yoelsmr8.
"Kenapa selalu cantik atuh teh, ???? bikin seneng gitu lihat nta" komentar @bakulwedok27.
"Beautiful Queen Ayu" komentar @neneng.tati.52.
"Geulis pisan teh Ayu" komentar @titin0872.
"Cantik ka ay" komentar @ananda_mellody.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Dipuji Bak Barbie Hidup, Janda Satu Anak Ini Tampil Menawan dengan Busana Serba Pink!
(*)
Kolaborasi Tematik PT KAI dan Kemenekraf Edisi Lebaran 2025, Gandeng Sejumlah Kreator IP Lokal
Source | : | |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Marsha Ayu |