Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Satu lagi artis yang akan menjadi calon legislatif di Pemilu 2024 yakni istri dari Uya Kuya, Astrid Kuya.
Ya, Astrid Kuya siap menjadi wanita karier di dunia politik dengan maju menjadi calon legislatif di Pemilu 2024.
Astrid Kuya mencalonkan diri sebagai calon legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Dapil 7.
Hal ini diketahui melalui laman Instagram Astrid Kuya baru-baru ini.
Ibu 2 anak itu meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat, terutama yang berada di wilayah Cilandak, Pesanggrahan, Kebayoran Lama, Kebayoran baru, Setiabudi.
"Mohon doa restunya Saya maju menjadi Calon Legislatif DPRD Dapil ."
"Yaitu Cilandak, Pesanggrahan, Kebayoran Lama, Kebayoran baru, Setiabudi.
Dari Partai Amanat Nasional," tulis Astrid, dikutip dari Instagram-nya, Sabtu (15/7/2023).
Unggahan Astrid Kuya ini auto banjir komentar warganet.
Tak sedikit yang memintanya untuk tetap menjadi pengusaha.
Namun, banyak pula yang mendukungnya untuk mewakili rakyat Jakarta Selatan.
"Mama cinta jdi pengusha aja ,banyak² buka PABRIK Dan Usha kecil ,zaman sekarang susah carik kerja sudah penuh semua," ujar salah satu followers.
"Bismillah,"sahut yang lain.
Untuk diketahui bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) tengah bersiap untuk agenda Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang akan kembal dilaksanakan pada 14 Februari 2024.
Melansir Kompas.com, Sabtu (15/7/2023) masa kampanye Pemilu akan dilaksanakan pada 28 November 2023 - 10 Februari 2024.
Sedangkan pada 11-13 Februari 2024 adalah masa tenang sebelum pemungutan suara dimulai pada tanggal 14 Februari 2024.
(*)
Sulit Ceraikan Erin Taulany? Permohonan Talak Andre Taulany Sampai Ditolak 2 Kali oleh Hakim, Ini Penyebabnya: Tidak Terbukti
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |