Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Dr. Richard membeberkan reaksi Lady Nayoan saat dibujuk untuk kembali dengan Rendy Kjaernett.
Sebagaimana diketahui bahwa Dr. Richard menjadi salah satu pihak yang ikut mendorong Lady Nayoan untuk tetap bisa kembali pada Rendy Kjaernett.
Rasa sakit diduakan saat sedang mengandung buah hati, tampaknya sulit hilang dari hati Lady Nayoan.
Ia pun memberikan reaksi ini saat dibujuk Dr. Richard untuk kembali pada Rendy.
"Kalau saya sudah berkali-kali ya, dari awal itu dari pertama kali podcast saya sudah tawarin."
"Setelah selesai podcast bahkan di Jepang itu saya telponan dengan dia (Lady Nayoan) dua kali."
"Saya bilang aku coba mediasi ya kamu dengan Rendy ya."
"Tapi dari dianya masih agak berat."
"Jadi kayak gimana ya, namanya keputusannya ada di tangan Lady ya."
"Saya juga nggak mau disalahin juga kalau ada apa-apa nantinya," ujar Dokter Richard, dikutip dari YouTube-nya, Sabtu (15/7/2023).
Walau demikian, Dr. Richard Lee menyebut jika Lady akan berpisah dengan suaminya secara baik-baik.
"(Masih sangat tersakiti) kalau dari komunikasi terakhir ya seperti itu," terangnya.
Baca Juga: Ogah Rujuk dengan Rendy Kjaernett, Lady Nayoan Ungkap Rasanya Hidup Tanpa Pendamping: Nikmat!
"Sudah sepakat sama-sama akhirnya memutuskan untuk bercerai baik-baik," tandas Richard Lee.
Ungkap Rasanya Jadi Janda
Lady Nayoan mengungkapkan mengungkapkan rasanya berpisah dengan sang suami Rendy Kjaernett.
Sebagaimana diketahui bahwa Lady Nayoan telah memutuskan untuk bercerai dengan Rendy Kjaernett setelah mengetahui suaminya berselingkuh dengan Syahnaz Sadiqah.
Ketika ditanya bagaimana rasanya hidup sendiri tanpa suami, Lady Nayoan justru menjawabnya dengan bahagia.
Ia merasa lebih bebas karena tak perlu meminta izin pada pasangan.
"Jadi gimana rasanya single lagi?" tanya Richard Lee.
"Rasanya boleh jujur ya, ya menikmati kebebasan, mungkin biasanya kalau mau pergi kan izin dulu 'Boleh nggak?' gitu kan."
"Kalau sekarang ya punya keputusan sendiri untuk pergi mau ke mana," jawab Lady Nayoan.
(*)
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |