Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Kehidupan pernikahan Fitri Carlina dan Hendra Sumendap belum juga dikaruniai buah hati meski mereka sudah 9 tahun berumah tangga.
Meskipun demikian, Fitri Carlina dan sang suami sebenarnya sudah melakukan persiapan jika dianugerahi keturunan.
"Kalau persiapan pasti ada. Aku berusaha sampai menunggu, sampai benar-benar fix gitu," kata Fitri Carlina saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (17/7/2023).
"Kalau aku, memang rencananya hamil ya udah satu, kalau masih tiba-tiba belum selesai pindah. Jadi, bikin aku sia-sia, belum seattle," lanjut sang pelantun ABG Tua itu.
Fitri Carlina sebelumnya sempat menjalani konsultasi sebagai upaya untuk mendapatkan keturunan.
Konsultasi tersebut dilakukan Fitri Carlina ketika dirinya berada di Oman untuk mendampingi sang suami yang tengah bertugas sebagai pilot.
"Jadi, kan kemarin itu selama waktu aku di Oman kan 2 minggu. Ini sudah sempat ke beberapa klinik gitu, tapi memang belum serius banget, soalnya masih compare dulu kan," terangnya.
Namun sayangnya, di tengah konsultasi yang sudah berjalan, suami Fitri Carlina harus pindah tugas pekerjaan ke Qatar.
Hal itu membuat Fitri Carlina harus mencari lagi klinik yang cocok untuk menjalani konsultasi dari awal lagi.
"Eh, ternyata baru aku dua minggu ke sana, mas Hendra dapat penempatan di Doha. Ini kan beda lagi nih," kata pedangdut kelahiran 1987 itu.
Baca Juga: Wika Salim Hingga Siti Badriah, Bakal Jadi Bintang di Festival Koplo Indonesia
"Sedangkan, yang janji sama aku tuh di Oman, nah sekarang di Qatar. Nah ini belum ada rekomendasi lagi sih, makanya aku harus cari link lagi, cari klinik lagi," terangnya.
Menurutnya, sang suami akan bertugas di Doha, Qatar, selama hitungan beberapa tahun ke depan.
Hal ini memungkinkan bagi Fitri Carlina untuk menjalani konsultasi yang panjang mengenai kehamilan di Doha, Qatar.
"Insya Allah di Doha mas Hendra juga nggak cepet, maksudnya nggak dalam waktu cepat (sebentar)," katanya.
"Dia setahun atau dua tahun ke depan udah adanya di Doha," imbuh adik Nini Carlina ini.
Fitri Carlina pun mengungkapkan alasannya belum mau menjalani program kehamilan selama 9 tahun menikah.
Menurutnya, selama ini dia tak ingin mengatur kehendak Tuhan kapan memberikannya momongan.
"Kalau program belum ya, soalnya aku tidak mengatur kehendak Tuhan," katanya.
"Dalam artian kemarin sudah berusaha, sudah keliling, sekaligus cek kesehatan. Ternyata harus pindah."
"Kalau begitu, kehendak Tuhan kan belum gitu, jadi lebih tepatnya aku semuanya, yang penting dari segi mental aku sama mas Hendra," tutup Fitri Carlina.
Fitri Carlina menjalani bahtera pernikahan dengan sang suami, Hendra Sumendap, selama 9 tahun.
Fitri Carlina dan Hendra Sumendap mengikat janji suci mereka sejak 9 Desember 2014 silam.
Sayangnya, rumah tangga Fitri Carlina dan Hendra Sumendap belum diwarnai dengan kehadiran buah hati.
(*)
7 Bulan Berjuang, Nikita Mirzani Terharu Berhasil Bawa Lolly dan Penjarakan Vadel Badjideh
Penulis | : | Hana Futari |
Editor | : | Ayu Wulansari K |