Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Inara Rusli sebut ibu mertuanya, Eva Manurung berlebihan saat menyebut dirinya sudah ganti ART 50 kali dalam 3 tahun
Diketahui sebelumnya bahwa Eva Manurung menungkapkan tabiat Inara Rusli yang jauh dari kata lemah lembut.
Hal ini diketahui dari bagaimana Inara Rusli memperlakukan Asisten Rumah Tangga (ART).
Eva Manurung menyebut bahwa selama Covid-19 melanda, Inara Rusli sudah ganti kurang lebih 50 ART.
Hal ini karena perlakuannya yang disebut semena-mena dengan ART hingga membuat mereka tak betah.
"Setahun itu eh selama covid tiga tahun, saya hitung-hitung itu ada 50 easy come easy go," terang Eva Manurung, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (22/7/2023).
Inara Rusli merasa bahwa dirinya memang sering mengganti ART, namun tak sampai 50 kali dalam 3 tahun.
Hal ini dikarenakan ART nya memilih untuk keluar karena tak kuat dengan job desk-nya, sehingga Inara tak bisa memaksa.
Ibu 3 anak itu lantas terpaksa mengganti ART-nya yang lebih responsif dan kuat dengan banyaknya tugas yang harus dikerjakan.
"Selama tiga tahun 50 itu terlalu lebay menurut aku."
"Aku kadang-kadang suka gak mau ambil pusing, ya kali biar cepet gitu."
Kemewahan Natal Sandra Dewi Sebelum Harvey Moeis Dipenjara, Pohon Natalnya Saja Asli dari Amerika
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |