Grid.ID - Nasib bocah plontos ini kini berubah 180 derajat.
Bagaimana tidak, bocah plontos ini dulunya jadi pemulung demi sambung hidup.
Namun kini bocah plontos kini dikenal sebagai aktor dan bupati yang membuat nasibnya berubah 180 derajat.
Siapa sangka bocah berkepala plontos ini punya kisah besar dalam hidupnya.
Kehidupannya bahkan dimulai dari nol, ia mengaku saat kecil hidupnya begitu sulit dan bahkan sampai bekerja memulung.
Ia mengais rezeki dengan memulung dan memungut barang-barang sisa orang.
Roda dunia terus berputar, usai memulung, ia menjadi aktor, lalu sukses menjadi bupati.
Siapa dia?
Aktor dan Bupati ini memiliki ayah yang bekerja jadi sopir angkot dan sempat ganti pekerjaan jadi pemasok jajanan.
Namanya dikenal publik setelah membintangi sinetron berjudul ABG.
Tak ayal namanya langsung melambung besar bersama Massayu Anastasya dan Tommy Kurniawan.
Hingga akhrinya berbagai sinetron pun ia bintangi bahkan dia juga sempat menyanyi.
Dia adalah adalah Hengky Kurniawan, yang kini banyak membantu warga karena mengingat masa lalunya yang keras itu.
Hengky Kurniawan bahkan mengaku sempat menjadi pemulung dan penjual jajanan demi mengais rezeki.
Usai masuk TV Hengky sempat jadi idola remaja di tahun 2000-an lewat paras dan aktingnya.
Sejak 2017, mantan kekasih BCL ini mulai fokus dengan usaha dan meniti dunia politik.
Hingga pada tahun 2018 Suami Sonya Fatmala ini mulai bergabung ke partai politik.
Ayah dua anak ini pun mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Bandung Barat.
Kini Hengky telah dilantik sebagai Plt (Pelaksana Tugas) Bupati Bandung Barat menggantikan Aa Umbara yang terjerat kasus korupsi.
Profil singkat Hengky Kurniawan
Hengky Kurniawan memiliki nama lengkap Hengky Kurniawan Chova.
Ia lahir di Blitar pada 21 Oktober 1982.
Hengky Kurniawan di industri hiburan adalah bintang sinetron hit tahun 2000-an awal.
Dari pekerjaan sebagai artis, Hengky merambah dunia politik dan berhasil menyandang status Bupati Bandung Barat masa jabatan 2018-2023.
Perjalanan Karier
Lulus SMA, Hengky merantau ke Jakarta. Ia pernah bekerja sebagai cady golf dan sopir. Walaupun dalam harapnya ia ingin menjadi politisi.
Ia lalu mulai ikut casting dan mendapat tawaran bermain sinetron ABG (2002).
Pada 2018, ia bergabung dengan Partai Demokrat.Setahun kemudian ia pindah ke PDI-P.
Hengky mulai menjabat sebagai Wakil Bupati Bandung Barat pada 21 September 2018.
Per 7 November 2022 ia naik tingkat menjadi Bupati Bandung Barat karena bupati terdahulu, Aa Umbara terlibat kasus korupsi.
Kehidupan pribadi
Semasa muda, Hengky Kurniiawan didikelilingi sejumlah artis cantik yang pernah mengisi hatinya.
Hengky pernah berpacaran dengan Bunga Citra Lestari, Massayu Anastasia, dan Kiki Amalia. Oktober 2008, ia menikah dengan artis Christy Jusung.
Di akhir bulan tersebut Christy dikabarkan sudah hamil dua bulan.
Mereka kemudian mengaku sudah menikah siri sebelumnya. Anak pertama Hengky, Bintang Pratama lahir pada Februari 2009.
Hengky dan Christy cerai pada September 2012. Hengky menikah lagi dengan Sonya Fatmala yang 11 tahun lebih muda darinya pada April 2015.
Dari pernikahan ini Hengky dikaruniai satu anak perempuan dan satu anak laki-laki.
Pesona Hengky Kurniawan
Hengky Kurniawan dulunya adalah aktor dan model tanah air.
Namun kini, Hengky sudah terjun ke politik dan fokus pada pemerintahan.
Meski begitu, tetap saja Hengky masih memiliki banyak penggemar.
Dalam berbagai kesempatan Hengky Kurniawan membagikan kabar soal bagaimana kedekatannya dengan masyarakat.
Tak heran, jika sosoknya dikagumi banyak kalangan ibu-ibu hingga anak muda.
Terlihat dalam berbagai kesempatan, Hengky Kurniawan masih tetap memukau berpakaian dinas yang ia kenakan.
Penampilan Hengky Kurniawan ternyata masih stylist dan kekinian.
Selain membagikan berbagai kegiatan dirinya saat bekerja, Hengky Kurniawan juga tidak sungkan untuk membagikan potret romantis bersama sang istri Sonya Fatmala.
Hengky dan Sonya sering tampil kompak dan harmonis dalam berbagai kesempatan.
Ia juga sangat rajin dalam berolahraga.
Dalam unggahan di Instagram pribadinya, ia kerap menyempatkan diri untuk berolahraga.
Walaupun kegiatan Hengky Kurniawan begitu padat dan kerap terjun langsung bertemu dengan warganya.
Namun, Hengky Kurniawan selalu meluangkan waktu bersama sang istri dan anak-anaknya.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul, Kenal Bocah Plontos Ini? Kecilnya Pernah Jadi Pemulung, Besar Kerja Jadi Aktor, Kini Jabat Bupati
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |