Grid.ID - Kasus penganiayaan yang melibatkan orang tak dikenal (OTK) kembali terjadi.
Kali ini, pria bernama Muh Fahrul (26) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) tewas usai diduga dianiaya orang tidak dikenal (OTK) menggunakan senjata tajam.
Korban dinyatakan tewas usai ditemukan sejumlah luka tusuk senjata tajam pada bagian perutnya.
Dugaan penganiayaan itu terjadi di lobi salah satu tempat penginapan atau wisma, Jalan Andi Tonro, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulsel, pada Sabtu (29/7/2023) malam.
Peristiwa itu sempat membuat para pengunjung wisma dan warga sekitar geger. Saat ini polisi telah memasang garis pembatas di lokasi kejadian.
Di tempat tersebut, polisi menemukan barang bukti, antara lain senjata tajam dan sandal.
Petugas juga telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi maupun olah tempat kejadian perkara (TKP).
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan, saat ini pihaknya tengah berupaya mengejar pelaku penganiayaan.
"Dibawa ke Rumah Sakit (RS) dan meninggal dunia, sekarang kita masih melakukan pengejaran terhadap pelakunya," ucap Ngajib kepada awak media di lokasi, Minggu (30/7/2023) dini hari.
Ngajib menyebut telah memeriksa rekaman CCTV penginapan untuk melacak pelaku.
"Belum diketahui apa motifnya, nanti kita lihat. Nanti kita kembangkan, sekarang kita sudah olah TKP dan memeriksa CCTV. Kita juga sementara memeriksa sejumlah saksi," kata dia.
Sementara salah satu saksi di lokasi bernama Fani menjelaskan bahwa sebelum kejadian penganiayaan berujung tewasnya Muh Fahrul.
Chandrika Chika Belum Minta Maaf Usai Diduga Aniaya Yuliana Byun, Sang Ayah Datangi Korban
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Nesiana |