Grid.ID - Artis cantik Shireen Sungkar kini memang sudah tidak lagi wara-wiri di layar televisi.
Tepatnya setelah menikah dengan Teuku Wisnu, Shireen Sungkar memutuskan untuk vakum dari dunia pertelevisian.
Begitu pun dengan Teuku Wisnu yang memilih berbisnis usai menikahi Shireen Sungkar.
Meski begitu, keluarga Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar terbilang tajir.
Pasalnya, bisnis yang dijalankan Teuku Wisnu melaju pesat.
Bahkan, pasangan artis itu mampu membangun rumah mewah hingga mengelola banyak bisnis.
Baru-baru ini, Shireen Sungkar tampak mengikuti jejak karier sang suami.
Meski sudah tajir melintir, Shireen ogah ongkang-ongkang kaki dan memilih terjun berbisnis.
Salah satu bisnis yang dijalankan Shireen yakni di bidang fashion bersama sang kakak, Zaskia Sungkar.
Namun, brand Zashi yang merupakan gabungan nama Zaskia dan Shireen Sungkar kini telah diakuisisi oleh istri Teuku Wisnu.
Brand Zashi kini telah berubah nama menjadi ShibyShireens.
Hal tersebut diketahui lewat unggahan Instagram akun bisnis tersebut.
Produk keluaran pertama brand ShibyShireens milik Shireen Sungkar itu baru saja launching, pada (30/7/2023).
Dengan menggandeng beberapa artis papan atas, peluncuran bisnis busana muslim milik Shireen Sungkar itu pun berhasil mencuri perhatian.
Hal itu tentu tak lepas dari peran keluarga yang selalu setia memberikan dukungan.
Salah satu dukungan datang dari suami Zaskia Sungkar, Irwansyah.
Lewat unggahan Instagramnya, Irwansyah turut berharap bisnis yang dijalankan oleh adik iparnya itu dapat berkembang pesat.
"Congrats ya adiku sayang, semoga brand barunya bs di sukai banyak orang dan sukses, dan bs melampiaskan kreativitas km," ungkap @irwansyah_15.
Unggahan mantan pacar Acha Septriasa itu pun mendapat balasan ucapan terima kasih dari Shireen.
shireensungkar Kakaaaaaaa makasi kakaka
Tak hanya Shireen, beberapa netizen turut memuji kekompakan adik kakak itu.
yulyprincesz MasyaAllah... Sama adk ipar perempuannya sesweet itu abi nya ukaasya...
novitadelimaputri Masyaallah tabarakallah
titinw64 Klu aku mah suka..kakak adek akuurr
noku_83 Masya Allah kereeen
Namun, ada pula netizen yang justru menyoroti sikap Irwansyah pada Shireen Sungkar tersebut.
nurinurhayati10 Kek gak pantes aja gt ngepost sambil bilang adiku sayang ke adik ipar cwe .@shireensungkar juga gk bkl sukses tanpa @zaskiasungkar15
Wah, kalau menurut GridLovers, hubungan Irwansyah dan Shireen Sungkar sebagai saudara ipar bagaimana nih?
(*)
Unik dan Berwarna-warni, Inilah Yu Sheng, Makanan Tradisional yang Wajib Disantap Saat Imlek