Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Ashanty mengingat kembali momen saat dirinya dibully netizen seantero negeri usai menjalin hubungan percintaan dengan Anang Hermansyah.
Sebagaimana diketahui bahwa saat Ashanty dekat dengan Anang, ayah Aurel itu sedang memiliki lagu duet dengan Syahrini.
Tak sedikit yang mengira bahwa kehadiran Ashanty kala itu adalah sebagai pelakor.
Padahal kenyataannya, Ashanty dekat dengan Anang saat mantan Kris Dayanti itu duet dengan sang putri Aurel.
"Dulu aku di-bully loh, disangka Mas Anang lagi duet sama siapa, tiba-tiba sama gue, padahal nggak gitu."
"Tapi orang-orang itu udah nggak kayak gitu, karena mereka udah ngerti kalau nggak gitu ceritanya."
"Gue tuh bener-bener datang kenal masalah yang berjabat tangan itu pada saat mas Anang lagi duet sama Aurel."
"Jadi gua nggak merasakan itu (pelakor)," ungkap Ashanty, dikutip dalam YouTube Denny Sumargo, Kamis (3/8/2023).
Namun, Ashanty mewajarkan hal tersebut karena kala itu hubungan Anang dan Syahrini sedang memanas.
Meski begitu, Ashanty tetap tidak enak hati karena merasa ikut terseret dalam prahara percintaan Anang.
"Tapi kan namanya situasi juga mungkin lagi panas antara mereka."
"Terus yang kayak tiba-tiba gua hadir wajarlah itu terjadi," ucapnya.
Baca Juga: MURKA! Ashanty Sempat Usir Aurel Hermansyah dari Rumah Gegara Hal Ini, Azriel Ikut Bantu sang Bunda!
"Parah lo dulu, padahal nggak pernah ngerebut dari siapa-siapa."
"Ya nggak enak karena salah sangka," lanjutnya.
Tak cuma itu, Ashaanty juga harus mengalami hal kurang mengenakan usai menikah dengan Anang.
Ya, banyak netizen yang mengira jika dirinya telah berusaha menggantikan posisi Kris Dayanti dengan mendekati Aurel dan Azriel secara berlebihan.
Padahal menurutnya, ia memperlakukan Aurel dan Azriel sewajarnya seorang ibu tanpa ada alasan lainnya.
"Terus tiba-tiba gue di-bully karena ke anak-anak gimana banget, bikin anak-anak nggak ke mamanya atau gimana."
"Pokoknya ada aja bullyan-nya, nggak berhenti-henti," bebernya.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Citra Widani |